Hal tersebut disampaikan Habib Syech dalam suatu kajian yang videonya diunggah oleh kanal Youtube Habib Syech.
"Istighfarlah kita. Karena dengan istighfar itu, akan menurunkan rezeki. Allah akan menurunkan keamanan bagi bangsa dan negeri ini, Insya Allah," kata Habib Syech.
Karena dengan istighfar, pintu-pintu taubat menjadi terbuka dan memberikan pencerahan.
Imam Nawawi menyebutkan tiga syarat bagi seorang hamba yang ingin bertaubat, yaitu: meninggalkan maksiat, menyesali perbuatan yang dilakukan dengan tulus, dan bertekad untuk tidak mengulangi kesalahan tersebut.
BACA JUGA:Agar Jauh dari Segala Dosa, Habib Syech: Ucapkan 2 Kalimat Ini 3 Kali Sebelum Minum
BACA JUGA:Insyaallah Rezeki Lancar, Habib Syech Sarankan Baca Wirid ini 129 Kali
Dengan demikian, seperti yang dijelaskan oleh Habib Syech, istighfar membawa manfaat besar, termasuk jaminan rezeki dan keamanan dalam kehidupan di dunia.
Itulah penjelasan Habib Syech tentang amalan agar diberi Allah SWT rezeki hingga keamanan. Semoga bermanfaat.(*)