Ternyata Sedekah Seperti ini Akan Membuat Hidup Terjepit dan Sulit, Berikut Penjelasan Ustaz Adi Hidayat

Rabu 28-08-2024,06:00 WIB
Reporter : Ari Apriko
Editor : Ari Apriko

Ustaz Adi Hidayat menyatakan bahwa memaksakan untuk bersedekah kepada orang lain, seperti fakir miskin atau anak yatim piatu, sementara kebutuhan keluarga sendiri tidak terpenuhi, dapat mengakibatkan kesulitan hidup.

Namun, jika nafkah untuk keluarga sudah terpenuhi dan kebutuhan mereka sudah tercukupi, maka bersedekah kepada orang lain diperbolehkan dan bahkan dianjurkan.

Dalam hal ini, sedekah akan mendatangkan balasan yang baik, termasuk surga dan rezeki yang melimpah. Ustaz Adi Hidayat mengingatkan untuk memprioritaskan keluarga terlebih dahulu sebelum memberikan sedekah kepada orang lain.

BACA JUGA:Amalan Agar Doa Cepat Dikabulkan oleh Allah SWT, Ustaz Adi Hidayat: Sekali Ucap Langsung Diijabah

BACA JUGA:Ingin Doa dan Hajat Segera Dikabulkan, Ustaz Adi Hidayat Sarankan Ini Saat Sholat

"Kalau ada kelebihan baru dikeluarkan, jangan sampai anda infaq terus keluarga anda kesulitan itu tidak dibenarkan," terang Ustaz Adi Hidayat.

Itulah penjelasan Ustaz Adi Hidayat tentang sedekah yang justru membuat hidup seseorang menjadi terjepit dan sulit. Semoga bermanfaat.(*)

Kategori :