BENGKULUEKSPRESS.COM - Ada beragam cara yang bisa kamu lakukan untuk memutihkan kulit salah satunya adalah dengan menggunakan lulur alami.
Lulur alami untuk memutihkan kulit dapat dibuat dari bahan-bahan yang mudah dijumpai di rumah bisa kamu jadikan sebagai alternatif dengan biaya yang murah.
Ragam bahan lulur alami kaya akan nutrisi yang bagus untuk kulit. Dengan pemakaian secara rutin dan tepat, Anda akan memperoleh kulit yang sehat, halus, dan cerah.
Lulur atau body scrub sering kali digunakan untuk membuat kulit menjadi lebih halus, sehat, dan cerah.
BACA JUGA:Kekuatan Khodam Gajah Purba Pengawal Istana Gaib
BACA JUGA:Berbagai Obat Amandel dan Cara Meredakan Radang Amandel yang Perlu Anda Ketahui
Selain itu, penggunaan lulur juga dapat membuat produk perawatan kulit lainnya bekerja lebih maksimal sampai memutihkan kulit.
Lulur alami untuk memutihkan kulit bisa menjadi pilihan perawatan ekonomis yang bisa kamu buat sendiri di rumah. Berikut ini adalah pilihan bahan lulur alami untuk memutihkan kulit yang bisa kamu coba:
1. Bengkuang
Pilihan bahan lulur alami untuk memutihkan kulit-Pinterest -
Bengkuang, atau yang juga dikenal sebagai jicama, telah lama digunakan dalam perawatan kulit tradisional, terutama sebagai lulur alami.
Antioksidan berupa vitamin C yang terkandung dalam bengkoang mampu mencerahkan dan memudarkan noda kehitaman di kulit.
BACA JUGA:Badan Sakit dan Pegal Usai Bangun Tidur? Ternyata ini Penyebabnya
BACA JUGA:Perlu Diwaspadai! Ini Dia 6 Bahaya Tantrum pada Orang Dewasa
Vitamin ini juga berperan untuk mendorong produksi kolagen di kulit guna mendukung pembentukan sel kulit baru.