Wanita Wajib Menyimak, Buya Yahya Jelaskan Kebodohan yang Menyebabkan Hancurnya Rumah Tangga

Sabtu 18-05-2024,05:00 WIB
Reporter : Ari Apriko
Editor : Ari Apriko

BENGKULUEKSPRESS.COM- Setiap orang mendambakan rumah tangga yang bahagia, dengan pernikahan yang harmonis serta anak-anak yang ceria.

Dalam setiap situasi, baik suka maupun duka, saling mendukung antara satu sama lain adalah kunci utama.

Bagi orang beriman, kebahagiaan dalam rumah tangga tidak hanya diharapkan di dunia, tetapi juga di surga kelak.

BACA JUGA:Jodoh Tak Kunjung Datang, Buya Yahya Sarankan Ini

BACA JUGA:Bagaimana Hukum Wudhu Menggunakan Air Berkaporit, Simak Penjelasan Buya Yahya Berikut

Namun, kenyataannya, mencapai status keluarga bahagia bukanlah hal yang mudah bagi semua orang.

Keluarga bahagia adalah yang memiliki ikatan kuat antara orang tua dan anak, serta dipenuhi dengan kasih sayang yang melimpah.

Memupuk hubungan yang erat dan penuh cinta ini adalah dasar dari kebahagiaan rumah tangga.

Kesalahan kecil istri dapat mengguncang keharmonisan rumah tangga.

Dalam suatu ceramah, Buya Yahya mengungkapkan bahwa ada satu ilmu yang jarang dimiliki oleh pasangan suami istri, yaitu kemampuan untuk berbagi cerita tentang masa lalu mereka satu sama lain.

Hal tersebut disampaikan Buya Yahya dalam suatu ceramah yang videonya diunggah oleh kanal Youtube Buya Yahya.

Jika seseorang memiliki masa lalu yang buruk, seperti pernah berzina sebelum menikah, sebaiknya aib ini tidak perlu diceritakan kepada suami atau istri.

"Bodohnya cerita tentang masa lalu, ilmu yang jarang dimiliki, aib tidak boleh diceritakan kepada siapapun," terang Buya Yahya.

BACA JUGA:Sedang Merintis Usaha, Buya Yahya Bagikan Tips dan Nasehat, Agar Lancar dan Barokah

BACA JUGA:3 Dosa Ini Bisa Menutup Pintu Rezeki, Buya Yahya Bagikan Cara Membukanya

Kategori :