Tanpa Guru Bahasa Inggris

Senin 01-04-2013,18:00 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

SMPN 24 BS yang terletak di Desa Lubuk Tapi selama ini tidak memiliki guru khusus bahasa Inggris dari PNS. Selama ini yang mengajar mata pelajaran bahasa Inggris pihak sekolah merekrut guru honorer.

Kepala SMPN 24, Nurul Ikhwan SPd mengatala, mata pelajaran tersebut sangat penting dan masuk pada mata pelajaran yang ikut ujian nasional sebagai penentu kelulusan siswa, maka dibutuhkan tenaga guru dari PNS.

Dirinya berharap Pemda BS dalam hal ini Dinas Dikpora BS dapat menempatkan guru PNS dengan bidang keahlian bahasa Inggris. Sebab jika mata pelajaran itu bukan diajarkan oleh guru yang bukan ahlinya, maka pendidikan bahasa Inggris di sekolahnya tidak akan maksimal.

\"Harapan kami Dinas Dikpora dapat menempatkan guru bahasa Inggris di sekolah kami agar pelajaran bahasa Inggris dapat dilakukan secara maksimal,” terangnya.(369).

Tags :
Kategori :

Terkait