Menghilangkan Bulu Di Wajah, Berikut Cara Aman Dan Efektif

Sabtu 18-11-2023,21:33 WIB
Reporter : Asep
Editor : Fino

2. Mencabut Bulu Wajah

Mencabut bulu menggunakan pinset juga bisa menjadi cara menghilangkan bulu halus di pori-pori wajah. Akan tetapi, cara ini bisa memakan waktu lebih lama dan menimbulkan rasa nyeri saat rambut atau bulu wajah dicabut.

3. Melakukan Waxing

Waxing dilakukan dengan cara mengoleskan lilin atau cairan gula khusus ke permukaan kulit yang berbulu, kemudian ditempel kain dan ditarik sehingga bulu dapat tercabut. Cara ini biasanya digunakan untuk mencabut bulu yang lebat dan panjang.

Waxing merupakan metode yang dinilai efektif untuk menghilangkan bulu wajah hingga akarnya. Keuntungan dari melakukan waxing adalah kulit akan terasa lebih halus karena bisa sekaligus mengangkat sel kulit mati.

Akan tetapi, metode ini juga berisiko menyebabkan kulit menjadi iritasi, mengalami peradangan, dan terkena infeksi. Metode waxing juga bisa menimbulkan rasa perih.

4. Menggunakan Epilator

BACA JUGA:Apa Itu Concealer Wajah? Begini Cara Tepat Menggunakannya

BACA JUGA:Ini Dia Manfaat Belimbing Wuluh untuk Wajah, Salah Satunya Bisa Atasi Jerawat

Cara kerja epilator hampir sama dengan waxing, yaitu menghilangkan rambut dari akarnya. Namun, epilator tidak menggunakan media lilin, melainkan alat yang bentuknya mirip dengan alat cukur rambut elektrik.

Salah satu manfaat menggunakan epilator adalah membuat kulit lebih halus dan hasilnya lebih tahan lama dibandingkan menghilangkan bulu di wajah dengan cara bercukur atau mencabut bulu wajah.

Jika cara penggunaannya benar, menghilangkan bulu di wajah dengan epilator cenderung lebih nyaman dan minim rasa nyeri. Namun, penggunaan alat ini dapat menyebabkan iritasi dan infeksi pada wajah.

5. Menggunakan Depilatori

Depilatori adalah losion, krim, atau gel yang mengandung bahan kimia yang dapat merontokkan bulu di wajah. Cara ini cukup mudah dilakukan, murah, dan tidak menimbulkan rasa sakit.

Meski praktis, produk ini berpotensi menimbulkan iritasi dan memiliki aroma tidak sedap. Jika ditinggalkan terlalu lama di wajah, depilatori dapat menyebabkan luka melepuh, ruam, dan perih di wajah.

Sebelum digunakan, oleskan terlebih dahulu produk pada lengan bagian dalam dan amati reaksinya setelah 2 hari. Pemilik kulit sensitif sebaiknya menghindari depilatori karena kandungan produk ini cenderung dapat menimbulkan reaksi iritasi.

Kategori :