BENGKULUEKSPRESS.COM - Bupati Kaur H Lismidianto SH MH mengajak masyarakat Kaur untuk memanfaatkan peluang budidaya ikan lele. Pasalnya pasar ikan lele begitu besar di Indonesia.
Tidak hanya itu, kandungan protein ikan lele juga sangat bermanfaat dalam upaya mencegah stunting pada anak dan juga menjaga ketahanan pangan.
Hal ini disampaikan Bupati Kaur di sela-sela kegiatan panen perdana ikan lele di kolam terpal milik Kelompok Pembudidaya Ikan UPR Kaur Fish Farm di Desa Sinar Pagi Kecamatan Kaur Selatan, Jum’at (3/11/2023).
"Saya mengajak masyarakat untuk membudidayakan ikan lele terpal dengan memanfaatkan lahan pekarangan rumah, karena selain bisa untuk konsumsi pribadi hasil panen ikan lele ini juga bisa dijual," ajak Bupati.
BACA JUGA:Pemkab Kaur Berikan Fasilitas Internet Gratis ke 8 Desa
Dikatakan Bupati, dimana panen perdana ikan lele hasil budidaya kelompok UPR Kaur Fish Farm ini merupakan program peningkatan produksi pangan di bidang perikanan.
Pada tahun 2023 ini Pemkab Kaur memberikan bantuan kepada kelompok pembudidaya ikan (pokdakan) di kabupaten Kaur sebanyak 6 pokdakan lele dan 10 pokdakan nila yang bersumber dari DAK 2023. Untuk itu, melalui program ini diharapkan mampu meminimalisir dampak inflasi sekaligus diharapkan kebutuhan protein masyarakat di kabupaten terpenuhi sehingga dapat mencegah kerawanan pangan berupa stunting.
"Setiap pokdakan diberi benih, pakan dan peralatan produksi, harapan kita dengan adanya program ini produksi perikanan tawar di kabupaten kaur terpenuhi tidak bergantung lagi dengan kabupaten lain," terangnnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Kaur Misalman SP juga menyampaikan, dimana kelompok pembudidaya Ikan UPR Kaur Fish Farm adalah salah satu kelompok yang mendapatkan bantuan dari Dinas yang ia pimpin melalui DAK 2023. Dimana di Kabupaten Kaur ini ada 6 kelompok pokdakan lele dan 10 pokdakan nila yang sudah kita bantu dalam budidaya ikan air tawar.
BACA JUGA:Pemkab Kaur Gelar Maulid Nabi Muhammad SAW, ASN Diminta Teladani Sifat Rasulullah
"Alhamdulillah hari ini kita panen perdana di Podakan UPR Kaur Fish Farm dengan hasil yang cukup baik,” terangnya.
Ditambahkannya, ia berharap dengan adanya bantuan ini, pokdakan dapat terus berkembang, jangan setelah dapat bantuan tidak melanjutkan lagi budidayanya. Juga diharapkan usaha ini dapat membantu ekonomi masyarakat terlebih pemenuhan kebutuhan pangan dan pendapatan lainnya.
“Harapan kita kedepan kelompok ini dapat juga membantu kelompok lainnya, juga masyarakat akan lebih banyak lagi dalam membudidayakan ikan lele dengan terpal ini,” tandasnya.(618)