Tips Rem Mendadak Bagi Pengguna Motor Kopling

Minggu 22-10-2023,19:17 WIB
Reporter : Asep
Editor : Rajman Azhar

BENGKULUEKSPRESS.COM - Melakukan rem mendadak ternyata membutuhkan teknik tersendiri agar Anda dan pengguna jalan di sekitar tetap aman. 

Apabila ada kondisi di depan yang mengharuskan Anda untuk mengerem, melakukan tekniknya secara benar, menjadi hal yang penting. 

Selama dilakukan dengan benar, hard brake atau rem mendadak tak jadi soal. Namun jika tidak, maka keselamatan Anda dan orang-orang di sekitar pun menjadi taruhannya.

Oleh karena itu, pelajarilah cara rem mendadak dengan mengutamakan aspek keselamatan, seperti berikut ini.

BACA JUGA:Minat Mengendarai Motor Kopling, Ini Tips Dan Triknya

Teknik aman rem mendadak

Ada sejumlah teknik aman untuk melakukan pengereman mendadak saat naik motor kopling di jalan raya. Seperti apa tekniknya?

1. Pertahankan posisi motor

Langkah pertama adalah memastikan motor tetap dalam posisi lurus. Dengan posisi ini, Anda bisa terhindar dari slip dan pengereman akan berlangsung optimal.

2. Pakai kombinasi rem

Ketika hendak melakukan pengereman mendadak, gunakan rem belakang dan depan. Namun, dengan porsi berbeda, yaitu 75 persen pada rem depan dan 25 persen untuk rem belakang.

BACA JUGA:Takut Mati Ditanjakan, Ini Tips Bagi Pengguna Motor Kopling

3. Ubah posisi tubuh

Geser tumpuan berat badan kembali ke jok motor. Selain itu, pastikan telapak tangan menggenggam setang dengan erat, supaya Anda tidak tergelincir ke arah depan.

4. Manfaatkan engine break

Kategori :