Telinga Kemasukan Air? Ini Cara Ampuh dan Aman Mengatasinya

Minggu 15-10-2023,15:27 WIB
Reporter : Asep
Editor : Rajman Azhar

1. Memiringkan Kepala

Cara mengatasi telinga kemasukan air yang pertama adalah dengan memiringkan kepala ke arah telinga yang kemasukan air. Saat memiringkan kepala, tarik daun telinga secara perlahan agar saluran telinga menjadi lebih terbuka sehingga air dapat keluar dengan mudah.

BACA JUGA:Jangan Anggap Sepele! Begini Tips Menjaga Kesehatan Telinga

2. Berbaring Miring

Pada dasarnya, air akan mengalir menuju tempat yang lebih rendah karena adanya gaya gravitasi. Maka dari itu, saat telinga kemasukan air, cobalah berbaring ke sisi telinga yang kemasukan air untuk mengatasi kondisi tersebut. Umumnya, air yang terjebak pada saluran telinga dapat keluar setelah berbaring miring selama beberapa menit.

3. Menggerakkan Rahang dan Mulut

Cara mengatasi telinga kemasukan air dan berdengung berikutnya adalah menggerakkan rahang dan mulut dengan cara mengunyah permen karet atau menguap. Rahang yang meregang saat menguap atau mengunyah permen karet diketahui mampu membantu melegakan saluran telinga yang tersumbat sehingga dapat mendorong air keluar.

BACA JUGA:Mengorek Telinga Bisa Batalkan Puasa! Begini Kajian Ustadz Abdul Somad

4. Menyeka Telinga dengan Kain Bersih

Menyeka telinga dengan kain bersih diketahui dapat menyerap sebagian air yang masuk ke dalam saluran telinga. Jika perlu, seka telinga menggunakan handuk atau kain yang halus seraya memiringkan kepala agar air dapat keluar dengan mudah. Perlu diingat untuk tidak memasukkan kain atau handuk halus ke dalam telinga karena justru bisa mendorong air masuk ke dalam.

5. Menggunakan Pengering Rambut

Udara panas dari pengering rambut diketahui dapat membantu menguapkan air yang masuk  ke dalam telinga. Adapun cara menggunakannya adalah dengan mengatur pengering rambut dengan suhu dan kecepatan udara yang paling rendah. Lalu, arahkan pengering rambut ke telinga dengan jarak sekitar 30 sentimeter dan gerakkan maju mundur secara perlahan.

6. Kompres Hangat

Salah satu cara mengeluarkan air masuk telinga yang mudah dilakukan yaitu dengan mengompres hangat pada area sekitar telinga. 

7. Lakukan Manuver Valsava

Manuver valsava adalah teknik bernapas dengan menghembuskan napas seraya menutup mulut dan hidung. Teknik ini dapat membuka tuba eustachius (saluran yang berada di bagian belakang gendang telinga) sehingga mampu membantu mengeluarkan air yang terperangkap di dalam telinga. Namun, penting untuk melakukan manuver valsava ini secara perlahan dan tidak terlalu keras agar tidak mencederai gendang telinga.

Kategori :