Begini Cara Mudah Mencairkan Shopee Paylater Jadi Tunai

Senin 09-10-2023,23:04 WIB
Reporter : Jamal Maarif
Editor : Jamal Maarif

BENGKULUEKSPRESS.COM -  Banyak dari kita yang bertanya-tanya, bagaimana cara mencairkan Shopee Paylater jadi tunai.Memang, cara mencairkan Shopee Paylater jadi tunai bikin kita penasaran karena jumlah limit yang ditawarkan cukup menggoda. Nah, belakangan terdengar modus Gestun yang bisa jadi cara mencairkan Shopee Paylater jadi tunai.

BACA JUGA:Ingin Motor Terlihat Baru, Ini Tips dan Triknya

Gestun paylater adalah sebuah cara mencairkan saldo limit paylater menjadi bentuk uang tunai. Jadi, mencairkan dana atas pembelian yang dilakukan dengan paylater.

Biasanya, gestun paylater dilakukan oleh jasa pihak ketiga di luar penyedia platform.Salah satu platform yang dipakai menjalankan modus ini adalah dengan mencairkan uang pakai Shopee Paylater. Caranya transaksi lewat marketplace, lalu peminjam akan pura-pura belanja dan pihak ketiga akan mengirim barang bohongan.

BACA JUGA:Mudahnya Pinjam Uang di Allo Bank Pakai Allo Paylater untuk Belanja

Nantinya setelah selesai, uang paylater-nya cair sesuai sama limitnya.Terlihat menggoda, ya? Meski begitu, harus hati-hati. Gestun paylater yang dianggap jadi cara mencairkan Shopee Paylater ini bisa jadi bahaya.Jadi, jangan sampai terjebak.Berikut beberapa risiko lakukan gestun paylater jika berniat digunakan sebagai cara mencairkan Shopee Paylater jadi tunai.

BACA JUGA:Giliran KBPP Polri Datangi DPRD Kota, Nyatakan Tolak Penetapan Pj Walikota Arif Gunadi

Pertama, tidak legal karena sejatinya paylater adalah dana  talangan pada peminjam untuk membayar transaksi barang atau jasa yang dibutuhkan.  Jadi, sebenarnya bukan untuk dicairkan dalam bentuk tunai.   Lagipula, gestun paylater bisa termasuk  transaksi ilegal dan tidak dianjurkan.Pasalnya, tidak ada fitur dalam marketplace yang  mengizinkan untuk mencairkan limit paylater menjadi uang tunai.  

Aktivitas ini juga dilarang oleh Bank  Indonesia dan OJK karena sering berujung pada pinjaman bermasalah dan kerugian materiel. Menggunakan jasa gestun paylater juga menjadikan kita rentan terhadap penipuan dan menyebabkan pemblokiran akun paylater.
Kedua, Biaya mahal karena penyedia jasa gestun paylater juga menetapkan fee yang tergolong tinggi. Bisa 10 % dariuang yang ingin dicairkan.

BACA JUGA:Inilah Weton Titisan Semar Mesem Pendulang Emas Terus Menerus

Ketiga, bisa dilaporkan karena termasuk tindakan yang tidak sesuai prosedur, maka jika ketahuan kita mungkin bisa langsung dilaporkan. Baik oleh penyedia marketplace atau oleh kurir yang menerima dan mengirim paket bohongan tadi. Ujungnya, bisa terjadi pemblokiran akun hingga hal-hal lainnya, maka sangat disarankan untuk tidak dilakukan.Jadi, masih mau pakai jasa Gestun untuk cara cairkan Shopee Paylater jadi tunai? (**)

Kategori :