Agar Diterima Kerja dan Lancar Saat Interview, Amalkan Doa-doa Berikut

Rabu 20-09-2023,18:34 WIB
Reporter : Ari Apriko
Editor : Ari Apriko

Doa pertama ini dapat kita ucapkan di rumah sebelum berangkat ke wawancara kerja.

Adapun doa keluar rumah tersebut adalah:

بِسْمِ اللهِ، تَوَكَّلْتُ عَلَى اللهِ، وَلاَ حَوْلَ وَلاَ قُوَّةَ إِلاَّ بِاللهِ.

(Bismillahi Tawakkaltu 'Alallahi Walaa Haula Wa Laa Quwwata Illa Billahi).

Artinya:

"Dengan nama Allah (aku keluar). Aku bertawakkal kepada-Nya, dan tiada daya dan kekuatan kecuali karena pertolongan Allah."

Menerapkan doa interview kerja ini pada awal waktu dapat membantu kita mendapatkan perlindungan dan keselamatan dari Allah SWT.

2. Berdoa dengan berdzikir

Membaca doa interview kerja berikutnya dapat dilakukan dengan berdzikir saat dalam perjalanan menuju lokasi interview. Kita juga bisa terus berdzikir saat menunggu dipanggil untuk bertemu dengan HRD.

Adapun dzikir yang bisa kita amalkan selama perjalanan tersebut adalah

لا إله إلا الله

(La Ilaha Illallah)

Artinya:

"Tiada Tuhan yang berhak disembah kecuali Allah,".

Melalui berdzikir, hati kita menjadi lebih tenang dan damai saat menunggu panggilan untuk masuk ke ruangan interview.

Berdzikir juga bermanfaat untuk meredakan perasaan panik yang mungkin muncul sebelum menghadapi interview tersebut.

Kategori :