Penipu akan mengirimkan file berformat APK bertuliskan foto paket modus ini biasa digunakan untuk mencari kode OTP yang dikirim melalui SMS.
2. Modus penipuan link
Penipu akan menambahkan embel-embel menarik seperti promo atau akan mendapatkan hadiah agar korban mau mengklik link tersebut. tujuan link phising ini adalah untuk mendapatkan data dan informasi sensitif seperti rekening bank atau username dan password.
3. Modus undangan palsu
Penipu akan memberikan informasi bahwa pesan tersebut merupakan undangan pernikahan sehingga kesempatan korban membuka tautan tersebut akan semakin besar setelah terpancing maka kode OTP milik korban akan dicuri.
Ada cara lain untuk meningkatkan standar keamanan akun pribadi. Caranya dengan menggunakan Two Factor Authentication.
Two Factor Authentication atau 2FA ini berfungsi meningkatkan standar keamanan akun. Caranya lewat dua proses identifikasi yaitu password dan kode verifikasi.
Cara ini juga meminimalisir kejahatan internet seperti peretasan akun dan pencurian lewat m-banking. Selain itu mencegah pengguna kehilangan akses reset password dan memperkuat kata sandi yang lemah serta menjaga keamanan. (Tri)