Meskipun Jarang Sholat, Orang Seperti ini Mati Mulia, Berikut Penjelasan Buya Yahya

Sabtu 26-08-2023,07:30 WIB
Reporter : Ari Apriko
Editor : Ari Apriko

BACA JUGA:Rezeki Bisa Seret, Istri jangan Paksakan ini pada Suami, Buya Yahya: Berkahnya Hancur

Ketika saatnya datang dan Allah mengambil nyawanya, individu tersebut meninggal dalam keadaan yang dikenal sebagai husnul khotimah yaitu dalam keadaan yang baik dan mulia.

"Kok bisa begitu? Itu namanya husnul khotimah. Bisa jadi itu saat taubatnya dan dia menyesal. Kalau seadainya dia hidup mungkin akan berubah, cuma dimatikan oleh Allah," terang Buya Yahya.

amun, sebaliknya, ada kasus di mana seseorang yang tekun dalam menjalankan sholat dan selalu berbuat baik terhadap orang lain, justru bisa berakhir dalam keadaan yang tidak baik saat meninggal, yang dikenal sebagai su’ul khotimah atau akhir hidup yang buruk.

"Begitu sebaliknya ada orang rajin salat, pada orang lain baik. Tak tahunya lagi mabuk mati. Ada, namanya su’ul khotimah," papar Buya Yahya.

Buya Yahya juga menjelaskan bahwa situasi semacam itu bisa timbul karena alasan bahwa seseorang mungkin melakukan sholat bukan hanya karena Allah SWT semata, melainkan juga motif-motif lain yang tidak murni.

Selain itu, bisa jadi barang-barang yang digunakan oleh individu tersebut sehari-hari mengandung barang haram atau tidak halal.

"Kalau ahli aqidah mengatakan kenapa kok orang ahli salat kok su’ul khotimah? Balik ke belakang, bisa saja salatnya bukan karena Allah, mungkin bajunya haram dan segala macam. Yang penting khotimahnya ini lho," paparnya

Kemudian, Buya Yahya menambahkan bahwa hal yang paling esensial bagi umat Muslim ketika mendekati saat kematian adalah memiliki akhir yang baik.

Walaupun orang tersebut mungkin memiliki reputasi sebagai pemabuk, penjudi, atau pelacur, jika pada akhirnya dia mampu memperbaiki dirinya, maka saat wafat ia dapat meninggalkan dunia dalam keadaan yang baik, yang disebut dengan husnul khotimah.

BACA JUGA:Amalkan Amalan ini di Pagi Hari, Rezeki Lancar Sekaligus Dapat Pahala, Berikut Penjelaskan Buya Yahya

BACA JUGA:Jangan Menyapu dengan Cara ini, Buya Yahya: Bisa Membuat Rezeki Terhalang

"Kalau khotimah anda benar, istimewa sudah. Biarpun dia pemabuk, penjudi, tapi kalau husnul khotimahnya baik, maka dia adalah orang baik," demikian Buya Yahya.

Itulah penjelaskan Buya Yahya tentang orang yang beruntung yang bisa mati mulia meskipun ia jarang sholat. Semoga bermanfaat.(*)

Kategori :