BENGKULUEKSPRESS.COM- Menurut para leluhur, posisi tidur seseorang yang disesuaikan dengan weton dapat melancarkan rezeki, badan sehat, bebas santet dan jauh dari malapetaka. Sebaliknya, Posisi arah tidur yang tidak sesuai dengan weton dapat membuat rezeki seret, badan tidak sehat, dan mudah ditembus santet.
Kepercayaan tentang posisi arah tidur sesuai weton yang dapat membuat rezeki lancar, badan sehat dan tidak mudah ditembus santet sudah diwariskan secara turun-temurun. Selain diwariskan secara turun-temurun, posisi arah tidur sesuai weton yang membawa rezeki ini juga dituliskan dalam buku primbon Jawa.
BACA JUGA:Sering Konsumsi Buah Ini, Ustadz Adi Hidayat: Bisa Menghalangi Kita Masuk Surga
Dalam buku primbon Jawa dijelaskan tentang weton apa saja yang mengarah ke timur, barat, selatan, dan utara. Setiap orang yang posisi arah tidurnya sesuai dengan weton, besar kemungkinan akan mengalami banyak keberuntungan dalam hidupnya.
Keberuntungan ini mencakup banyak hal, misalnya rezekinya akan lancar, badan sehat, bebas malapetaka, serta selamat dari serangan santet dan guna-guna. Adapun posisi arah tidur yang sesuai dengan weton yaitu sebagaimana dikutip dari channel YouTube Ki Truno Pamungkas.
BACA JUGA:Ingin Banjir Pahala di Bulan Muharram, Lakukan 12 Amalan ini
Ki Truno Pamungkas menjelaskan posisi arah tidur sesuai dengan weton sebagaimana berikut:
1. Posisi tidur mengarah ke timur
Posisi tidur yang mengarah ke timur berarti pada saat tidur kepala berada di arah timur, sedangkan kaki berada di arah barat. Weton-weton tersebut berada di bawah tiga jumlah neptu 9, 13, dan 17.
Pertama, weton dengan jumlah neptu 9 yaitu weton Ahad Wage dan Senin Legi.
Kedua, weton dengan jumlah neptu 13 yang terdiri dari weton Ahad Kliwon, Senin Pahing, Kamis Legi, Jumat Pon, dan Sabtu Wage.
Ketiga, weton dengan jumlah neptu 17, yaitu Sabtu Kliwon
BACA JUGA:Momentum Hari Anak 2023, Apt Destita: Keluarga Corong Utama Perlindungan Bagi Anak
2. Posisi tidur mengarah ke barat
Selanjutnya weton-weton yang tidurnya perlu mengarah ke arah barat adalah weton yang berada di bawah jumlah neptu 7, 11, dan 15.