BENGKULUEKSPRESS.COM - Perodua menjual kembaran Daihatsu Ayla varian termurah.
Perodua Axia E itu dijual cuma 22.000 ringgit atau setara Rp 71 jutaan. Berikut spesifikasi lengkapnya.
Dikutip dari siaran persnya, Perodua Axia E ditargetkan terutama untuk kelompok berpenghasilan rendah.
Harganya pun sangat murah. Di Malaysia, Perodua Axia tipe E ini dijual dengan banderol harga 22.000 ringgit (tanpa asuransi). Kalau dirupiahkan sekitar Rp 71 jutaan.
Model ini menggunakan basis Perodua Axia atau Daihatsu Ayla lawas yang diperkenalkan pertama kali pada 2017 lalu.
BACA JUGA:Resmi Meluncur, SUV Terbaik 2023 Rezvani Vengeance Jadi Saingan Berat Pajero Sport dan Fortuner
BACA JUGA:Bikin Penasaran, Honda Perkenalkan Supra Versi Matic dengan Mesin 110 cc
Mobil ini telah disertifikasi dengan peringkat ASEAN NCAP bintang empat. Apa saja keunggulannya? Berikut spesifikasi lengkapnya.
Dimensi
Menggunakan basis Perodua Axia atau Daihatsu Ayla lawas, Axia E ini memiliki dimensi yang sedikit lebih kecil daripada generasi terbaru saat ini.
Di atas kertas, Perodua Axia E memiliki panjang 3.640 mm, lebar 1.620 mm, dan tinggi 1.510 mm.
Perodua Axia punya wheelbase 2.455 mm dengan radus putar 4,5 meter. Mobil ini memiliki berat bersih 825 kg.
Kapasitas bagasinya sebesar 260 liter, sedikit lebih kecil dari generasi terbaru yang punya bagasi 265 liter.
BACA JUGA:Daihatsu Taft Reborn, Gagah dan Super Irit, Tembus 25 Km/Liter, Cuma Rp 140 Juta
BACA JUGA:Produk Baru Honda Elevate, Siap Saingi Pasar Hyundai Creta dan Suzuki Grand Vitara