Sekda Seluma H Hadianto MSi mengatakan, semenjak kepemimpinan Bupati Seluma Erwin Octavian saat ini, seluruh aset yang ada mulai ditertibkan. Termasuk aset mess dan aset kendaraan dinas.
\"Seluruh aset yang ada mulai ditertibkan. Termasuk mess kita di Yogya,\" kata Hadianto, kepada wartawan.
Menurutnya, selama ini mess Pemda tersebut diisi oleh mahasiswa asal Kabupaten Seluma yang kuliah di Yogyakarta. Sehingga, mess tersebut tetap akan dihuni oleh mahasiswa yang memanfaatkan mess tersebut.
\"Ada beberapa mahasiswa yang menempatinya. Itu mahasiswa asal Seluma yang kuliah di Yogya,\" sampainya.
Disampaikannya bahwa, mess Pemda tersebut tidak akan disewakan atau dipihakketigakan. Karena tetap masih digunakan oleh mahasiswa. Namun, ke depan akan dilakukan perbaikan beberapa titik bagian atap mess.
\"Memang ada kerusakan. Tapi tidak terlalu parah. Hanya bocor bagian atap saja. Itu akan segera diperbaiki,\" tandasnya.
Sementara itu, untuk lahan milik Pemda Seluma di Jakarta Selatan rencananya akan di pihak ketigakan. Karena lahan tersebut saat ini dimanfaatkan untuk lokasi bengkel dan jualan para pedagang manisan.
\"Itu rencananya kita pihak ketigakan. Nantinya, itu akan menambah pendapatan daerah. Mengenai sistem perhitungan, itu akan dibahas OPD teknis. Yang jelas kita harapkan dapat menambah pendapatan daerah,\" tandasnya. (333)