Pejabat Seluma Berkurban

Selasa 20-07-2021,21:34 WIB
Reporter : Zalmi Herawati
Editor : Zalmi Herawati

TAIS,BE - Sekalipun dimasa Pandemi covid-19. Pejabat di kabupaten Seluma tetap memberi hewan kurban pada Idul Adha 1442 H. Sebanyak 17 ekor hewan kurban berhasil terkumpul dari para pejabat Seluma. Dengan rincian 9 ekor kerbau dan 8 ekor sapi. Sapi dan kerbau ini di potong di 14 kecamatan di Kabupaten Seluma.

\"Hewan korban didistribusikan di sejumlah masjid di 14 kecamatan di kabupaten Seluma dan keseluruhannya total berjumlah 17 ekor,\" tegas Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Seluma H Hendarsyah SIP MT kepada BE.

Dirincikan, keseluruhan hewan kurban itu juga berasal dari kurban dari Bupati Seluma dan Wakil Bupati Seluma beserta keluarga. Dengan rincian kerbau sebanyak 8 ekor dan sapi 4 ekor. Selebihnya dari para pejabat OPD.

\"Ini tetap ada pertisipasi dari OPD lainnya dalam berkorban berlomba untuk kebaikan,\" sampainya.

Diketahui, kemarin pelaksanaan Salat Idul Adha dilaksanakan di Gedung Daerah dengan mengedepankan protokol kesehatan. Jamaah Salat Idul Adha dibatasi guna memutus mata rantai penyebaran Covid 19. Mengingat saat ini Covid-19 semakin mewabah. Mulai dari cluster perkantoran dan perumahan.

\"Salat di Gedung Daerah dengan pembatasan jamaah. Untuk penyembelihan hewan korban tetap seperti biasa,\" imbuhnya.(333)

Tags :
Kategori :

Terkait