Gubernur Pastikan Bahas Refocusing Bersama Dewan

Senin 29-03-2021,17:59 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

BENGKULU, Bengkuluekspress- Gubernur Bengkulu, Dr. H. Rohidin Mersyah memastikan jika refocusing anggaran untuk menindaklanjuti Surat Edaran (SE) Menteri Keuangan (Menkeu) RI, bakal dibahas bersama dengan DPRD Provinsi Bengkulu. Bahkan dirinya sudah meminta Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) untuk membuat rapat kerja dengan legislatif. \"Tentu saja dalam menindaklanjuti refocusing, harus dibahas bersama dengan DPRD Provinsi. Justru saya juga sudah meminta TAPD yang diketuai Sekdaprov agar diagendakan masing-masing OPD di lingkungan Pemprov membahas soal refocusing itu dengan komisi-komisi di DPRD sesuai dengan mitranya,\" kata Rohidin, Senin (29/3). Rohidin mengatakan, dengan dibahas bersama nanti, masing-masing komisi bisa langsung melakukan dan turut berperan dalam mengevaluasi kegiatan mana saja yang direfocusing ataupun tidak. Sehingga nantinya, ketika refocusing dilakukan benar-benar berdasarkan hasil dari kesepakatan bersama dan sama sekali tidak ada kesan refocusing sepihak. \"Yang namanya APBD itu sejak awal juga merupakan produk bersama antara eksekutif dan legislatif, dan tentu saja juga diakhiri dengan kebersamaan,\" ujarnya. Sementara itu, anggota Banggar DPRD Provinsi Bengkulu, Mohd. Gustiadi, S.Sos menyambut baik kepastian yang diberikan Gubernur terkait pembahasan bersama refocusing anggaran. Pihaknya mengingatkan agar anggaran yang direfocusing itu merupakan kegiatan yang tidak bersentuhan langsung dengan masyarakat. (HBN)

Tags :
Kategori :

Terkait