Erwin-Yayan Bupati Seluma Terpilih

Sabtu 23-01-2021,21:09 WIB
Reporter : Zalmi Herawati
Editor : Zalmi Herawati

TAIS,BE - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Seluma, menetapkan Erwin Octavian sebagai Bupati Seluma dan Gustianto (Yayan) sebagai Wakil Bupati Seluma terpilih. Pasangan ini ditetapkan sebagai pemenang pemilu kepala daerah serentak 9 Desember, melalui rapat pleno terbuka, yang diselenggarakan Sabtu (23/1). \"Hari ini, (kemarin,red) kita pleno penetapan bupati dan wakil bupati terpilih. Hasil ini kita sampaikan kembali ke DPRD Seluma, untuk kembali diusulkan jadwal pelanitkannua,\" tegas Ketua KPU Seluma Sarjan Effendi SE kepada BE. Dijelaskan, dengan sudah ditetapkan Bupati dan Wakil Bupati Seluma terpilih ini, pasangan bupati terpilih tinggal menunggu SK Mendagri untuk kemudian dilantik Gubernur Bengkulu. \"Untuk jadwal dan menerbitkan SK wewenang Kemendagri,\" ujarnya. Berdasarkan BRPK yang dikeluarkan MK, maka sudah tidak ada lagi persoalan untuk menetapkan Bupati dan Wakil Bupati Seluma terpilih. Smentara, sengketa pilkada gubernur tidak ada berpengaruh pada penetapan yang sudah dilakukan. \"Pedoman kita BRPK yang dikeluarkan oleh Mahkamah Konstitusi. Jadi untuk penetapan ini tidak ada hubungannya dengan perkara pada Pilgub,\" lanjutnya. Bupati Seluma terpilih Erwin Octavian mengutarakan, rasa terima kasih atas jalannya Pilkada Seluma yang damai. Dari masa pendaftaran hingga rapat pleno penetapan pemenang pilkada tidak ada permasalahan. \"Kita ucapkan terima kasih kepada penyelenggara Pemilu, KPU Seluma, Bawaslu Seluma, TNI-Polri dan semua pihak yang ikut andil dalam pelaksanaan Pilkada Seluma,\" ungkap Erwin Octavian. Kemudian, dirinya juga mengajak kepada semua pihak kembali bersatu merajut Kabupaten Seluma yang lebih baik lagi kedepan. Tidak ada lagi jarak dari setiap masyarakat Seluma. \"Kepada pendukung, masyarakat Seluma, dan semua pihak agar kita bersama-sama untuk membangun Seluma yang lebih baik,\"ujarnya Diketahui, pada hasil Pilkada lalu, Erwin Octavian - Gustianto perolehan meroket pesat dari suara paslon lain dengan penghitungan suara Erwin-Yayan unggul di 11 kecamatan di Kabupaten Seluma. Dengan persentase sementara Paslon 01 sebanyak 16,67% dengan suara 19.204, paslon 02 sebanyak 35,37% dengan suara 40.749, dan paslon 03 sebanyak 47,96% dengan suara sah sebanyak 55.251. (333)

Tags :
Kategori :

Terkait