516 APS Paslon di Lebong Dimusnahkan

Jumat 23-10-2020,20:12 WIB
Reporter : Novri Enyeng
Editor : Novri Enyeng

LEBONG, bengkuluekspress.com – Lantaran tak kunjung diambil oleh tim pemenangan, sebanyak 516 Alat Peraga Sosialisasi (APS) berupa spanduk dan baliho dimusnahkan dengan cara dibakar oleh Dinas Satuan Polisi Pamong Praja (Dinas Sat Pol PP) Kabupaten Lebong. Pemusnahan APS dilaksanakan di halaman kantor Dinas Satpol PP dan langsung dipimpin oleh Penjabat sementara (Pjs) Bupati Lebong, H Herwan Antoni SKM MKes MSi didampingi Asisten I Setkab Lebbong, Jafri SSos, Jumat (23/10). Kepala Bidang (Kabid) Ketertiban dan Ketentraman Masyarakat Dinas Satpol PP Lebong, Andrian Aristiawan SH mengatakan, bahwa APS yang ditertibkan merupakan APS yang telah ditetapkan sebagai Paslon Gubernur, Wakil Gubernur Bengkulu, Bupati dan Wakil Bupati Lebong. “Sebelumnya kita telah menunggu dari masing-masing tim pemenangan untuk mengambil, namun APS tak kunjung diambil, sehingga kita musnahkan dengan cara dibakar,” sampainya, Jumat (23/10).

Terpisah, Pjs Bupati Lebong, H Herwan Antoni SKM MKes MSi menyampaikan, bahwa ditertibkannya APS menunjukan bahwa Pemkab Lebong bersama Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Lebong berkomitmen agar Pilkada di Kabupaten Lebong tidak tercoreng dengan hal-hal yang tidak diinginkan. “Kita ingin menjaga netralitas, untuk itulah baliho-baliho maupun spanduk kita tertibkan,” ucapnya.

Herwan menjelaskan, bukan hanya sepanduk dan baliho yang ditertibkan, oneway pemimpin daerah maju dalam pilkada yang terpasang di mobil dinas (Mobnas) juga ditertibkan dengan cara dilepas. Jangan sampai Pilkada Lebong tercoreng dengan adanya foto kandidat. “Semuanya harus steril, termasuk arahan kepada ASN jangan menggunakan kesempatan, karena kita sudah mendekati hari pencobloasan dan mari kita jaga netralitas,” ajaknya.

Ditambahkan Divisi Pengawasan, Humas dan Hubla Bawaslu Lebong, Melki Agustian SH, saat ini memang APS calon masih ada yang belum diterunkan. Dimana dari pantauan pihaknya masih ada sekitar 45 titik APS lagi yang belum ditertibkan. “Dalam waktu dekat kami bersama Satpol PP kembali akan menurunkan APS yang tersisah,” singkatnya.(614)

Tags :
Kategori :

Terkait