KOTA MANNA, bengkuluekspress.com - Kepala Dinas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Pemadam Kebakaran (Damkar) Bengkulu Selatan (BS), Erwin Muchsin SSos mengatakan, saat ini pihaknya sering menjadi tempat luapan kemarahan warga lantaran terlambat datang ke lokasi kebakaran.Sehingga pada tahun 2021 dirinya mengusulkan ada tambahan pos mobil pemadam kebakaran (Damkar).
\"Tahun 2021 kami mengusulkan pembentukan 3 pos damkar,\" katanya.
Dikatakan Erwin, ke-3 lokasi pos damkar yang diusulkan tersebut di Kecamatan Bunga Mas, Seginim dan Pino. Untuk wilayah Bunga Mas, selain untuk memadamkan kebakaran di wilayah kecamatan Bunga Mas sendiri, juga bisa menjangkau wilayah Kedurang Ilir dan Kedurang. Untuk di Seginim menjangkau Kecamatan Seginim dan Air Nipis sedangkan yang di Pino selain untuk wilayah Kecamatan Pino, juga berfungsi untuk memadamkan kebakaran di wilayah Ulu Manna dan Pino Raya.
\"Kalau ada pos damkar di tiga titik itu, ketika ada kebakaran tidak berselang lama sudah bisa tiba ke lokasi, sehingga akibatnya tidak begitu parah,\" ujarnya.
Dijelaskan Erwin, selama ini pihaknya hanya memiliki satu pos damkar yakni di pasar ampera. Selain itu ada di kantor Damkar di Padang Panjang. Untuk armada, pihaknya hanya memiliki 5 unit mobil damkar. Dari lika unit tersebut hanya tiga unit yang bisa bekerja maksimal, sedangkan dua lagi dalam perbaikan. Untuk itu, dirinya berharap usulan tersebut dapat diakumodir pada APBD BS 2021.
\"Tambah pos damkar, maka ditambah juga armada dan petugasnya,\'\' beber Erwin.
Erwin menambahkan, selama ini dengan hanya memiliki satu pos Damkar, dan satu lokasi di kantor Damkar, pihaknya kesulitan memadamkan api di lokasi yang jauh sepertu Ulu Manna, Air Nipis dan Kedurang. Terkadang petugasnya tiba ke lokasi, api sudah berhasil dipadamkan warga. Akibatnya warga sering melampiaskan emosi mereka dengan marah-marah pada petugasnya. Padahal bukan kesalahan petugas, hanya saja lokasi kebakaran jauh.
\"Kalau tiga titik pos damkar disetujui,saya yakin kami akan bekerja lebih maksimal lagi karena bisa lebih cepat tiba di lokasi,\" demikian Erwin. (asri)