KAUR SELATAN, bengkuluekspress.com - Sebagai bentuk mendukung objek wisata di Kabupaten Kaur kementerian pariwisata dan ekonomi kreatif bersama dengan DPR RI memberikan dukungan penuh dengan pengembangan objek wisata di Kabupaten Kaur. Salah satu bentuk dukungan itu yakni memberikan peralatan kebersihan yang diserahkan kepada sejumlah pengelola objek wisata di Desa Pengubayan Kecamatan Kaur Selatan Selasa (4/8).
Kepala Subdirektorat Pengembangan distenisasi wisata deputi bidang pengembangan destinisasi wisata dan inspratruktur Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wijonarko, yang hadir dealam kegiatan itu menegaskan pihaknya mendukung penuh sejumlah objek wisata yang ada di Kabupaten kaur terus berkembang sehingga menjadi objek wisata unggulan di Bengkulu nantinya.
“Tentu destinasi wisata yang ada di Kabupaten Kaur dengan memadukan suasana pantai ini sangat baik dan menarik, kami dari kementerian mendukung penuh program-program dari Pemkab Kaur,”terangnya.
Sementara itu, Anggota DPR RI yang dihadiri Hj Dewi Coryati M Si yang hadir dalam acara tersebut juga menyampaikan, kehadiaran pihaknya ke lokasi objek wisata kabupaten kaur ini juga sekalius pembukaan objek wisata di tengah pademi covid-19. Pihaknya juga ingin memastikan pengembangan objek wisat di tengah Covid -19 sudah bisa berjalan dengan baik. Dalam hal ini bersama dengan kementerian DPR RI juge menyalurkan bantuan peralatan kebersihan serta penanganan covid-19.
“Ada 10 pengelola objek wisata yang hadir di lokasi ini tadi mereka kita berikan pencerahan tentang cara mengelola objek wisata dan juga penanganan pembukaan objek wista ditengah covid 19,” terangnya. Ditambahkan Politisi PAN dari Provinsi Bengkulu ini, juga ia siap membantu pengembangan pariwisata di Kabupaten Kaur, hanya saja dalam pengelolaan pariwisata itu perlu ada badan hukum pengelola datau dikelola dengan jelas misalnya CV atau BUMDes. Juga ia mengajak masyarakat Kaur agar selalu menjaga kebersihan pantai dari sampah.
“Nantinya diberikan kucuran dana atau bantuan barang bila pihak kementerian atau lembaga yang akan menyalurkan bantuan, dan mari bersama menjaga kebersihan pantai ini,” jelasnya. (irul)