Pemkab Lebong Surati Perusahaan, Untuk Berkontribusi Penanganan Covid-19

Senin 20-07-2020,11:24 WIB
Reporter : Sephia zn
Editor : Sephia zn

LEBONG, Bengkuluekspress.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong akan menyurati seluruh perusahaan untuk ikut menyalurkan bantuan penanganan covid-19 di daerah tersebut.

Sebab masih banyak perusahaa yang memberikan kontribusi dalam pencegahan wabah Covid-19.

Bupati Lebong, H Rosjonsyah SIp MSi mengatakan, baru beberapa perusahaan saja yang telah menyalurkan bantuan melalui Corporate Social responsibility (CSR) untuk penanganan covid-19.

“Untuk itulah nanti akan disurati perusahaan-perusahaan yang ada,” jelasnya.

Menurut Bupati, dari laporan yang diterimanya, hanya PT Pertamina Geothermal Energy (PT PGE) Proyek Hululais yang sering menyalurkan bantuan dalam penanganan penyebaran wabah covid-19 di Kabupaten Lebong.

“Saya harapkan semua perusahaan bisa bekerjasama, bukan hanya PGE saja,” tuturnya.

Ia menambahkan, surat yang akan disampaikan kepada seluruh perusahaan sesuai dengan kebutuhan untuk penanganan wabah covid-19. Seperti wastafel (tempat mencucui tangan) serta yang lainnya.

“Apa yang dibutuhkan kita sampaikan nanti, sehingga pihak perusahaan yang membuatnya,” tuturnya.

Bupati menjelaskan, di masa new normal saat ini, bukan berarti apa yang diperlukan selama ini dalam penanganan wabah covid-19 tidak lagi dibutuhkan.

Namun kebutuhan tersebut masih sangat dibutuhkan, apalagi Kabupaten Lebong merupakan satu-satunya kabupaten di Provinsi Bengkulu yang mampu mempertahankan status zona hijau.

“Jangan sampai karena kelengahan semua dan tidak ada kontribusi, membuat zona hijau Kabupaten Lebong berubah,” tutupnya. (614)

Tags :
Kategori :

Terkait