Warga Kelurahan Padang Jati Minta Dishub Perbaiki Lampu Jalan 

Kamis 25-06-2020,17:09 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

BENGKULU, bengkuluekspress.com - Warga RT 06 Kelurahan Padang Jati Kota Bengkulu, mengeluhkan keadaan PJU (penerangan jalan umum) yang sudah hampir sekitar tahun mati atau tak menyala. Sebab itu mereka meminta pihak Dishub Kota Bengkulu untuk segera melakukan perbaikan.

\"Sudah hampir satu tahun tidak hidup lampu jalan di kawasan kita ini, dan hingga sekarang ini belum ada perbaikan dari pihak manapun. Kalau gelapkan kasihan lihat warga kita pak yang bekerja pulang malam, karena saat ini aksi kriminalitas di masa pendemi ini makin menjadi. Apalagi jika lampu jalan tersebut mati sehingga kondisi jalan gelap dan itu sangat menjadi sasaran bagi pelaku kriminalitas, \" ungkap Ketua RT 06 Kelurahan Padang Jati, Erhan, Kamis (25/6).

Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bengkulu, Drs Bardin mengungkapkan, selama ini pihaknya belum mendapatkan laporan terkait matinya lampu jalan di sejumlah titik yang ada di Kota Bengkulu terutama di Jalan Beringin Kelurahan Padang Jati.

\"Kita belum dengar ada laporan ya terkait PJU mati, namun laporan warga Kelurahan Padang Jati akan kita tindak lanjuti dan kita perbaiki. Juga saya minta kepada warga jika melihat ada lampu jalan mati, laporkan ke pihak kita agar ditindaklanjuti ya,\" kata Bardin. (Imn)

Tags :
Kategori :

Terkait