CJH Lebong Terancam Tanpa TPHD

Rabu 20-02-2013,15:12 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

TUBEI, BE - Nasib para calon jemaah haji (CJH) dari Kabupaten Lebong tahun 2013 ini tampaknya akan sama dengan nasib para jemaah haji tahun 2012 lalu yang berangkat ke tanah suci tanpa tim pendamping haji daerah (TPHD) dari Kabupaten Lebong. Pasalnya berdasarkan rapat koordinasi penyelenggaraan haji se-Provinsi Bengkulu yang dilaksanakan beberapa hari lalu tidak ada membahas mengenai berapa jatah TPHD untuk setiap daerah pada pemberangkatan haji tahun 2013 ini.

Hal ini diungkapkan Bupati Lebong H Rosjonsya SIP MSi melalui Kabag Kesra Setda Lebong Drs Hosen Basri saat dikonfirmasi wartawan kemarin.

\"Namun kita masih akan mengusahakan dan mengusulkan ke pihak Pemerintah Provinsi Bengkulu agar adanya jatah TPHD setiap daerah. Sebab TPHD tersebut dirasa sangat penting, karena TPHD tersebut ditugaskan sebagai pendamping atau mengomandoi para jemaah haji saat berada di Mekkah nanti. Kalau TPHD-nya ada orang asli Lebong maka akan enak dalam mengomandoi para jemaah dari Lebong yang rata-rata sudah berusia lanjut,\" jelas Hosen.

Menurutnya berdasarkan undang-undang memang untuk pemberian jatah TPHD tersebut tergantung dari pihak pemerintah provinsi, namun pihaknya berharap dari 16 jatah TPHD yang diperoleh Provinsi Bengkulu paling tidak ada satu TPHD yang berasal dari daerah masing-masing.

\"Ya memang berdasarkan Undang-undang Nomor 13 tahun 2008 tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji pada Bab IV Bagian ke II pasal 11 poin ke tiga, jika gubernur atau bupati/wali kota dapat mengangkat petugas yang menyertai jemaah haji, yang terdiri atas Tim Pemandu Haji Daerah (TPHD), dan Tim Kesehatan Haji Daerah (TKHD). Jadi kita sangat berharap tahun ini CJH Lebong bisa didampingi oleh TPHD dari Lebong,\" pungkas Hosen.

Diketahui, pada penyelenggaraan ibadah haji tahun 2012 lalu, sebanyak 91 jemaah haji Kabupaten Lebong berangkat ke tanah suci tanpa didampingi oleh TPHD dari Kabupaten Lebong. Sedangkan ditahun 2011 lalu, untuk pelaksanaan haji seluruh jemaah haji Lebong didampingi oleh 3 orang TPHD dari Kabupaten Lebong yakni Amilius, Agustian SH dan Samsui Yusuf.(777)

Tags :
Kategori :

Terkait