Izda dan Dadang Siap Rebut Gerindra

Selasa 12-11-2019,09:56 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

BENGKULU, Bengkulu Ekspress - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Provinsi Bengkulu kembali menggelar fit and proper test hari kedua, Senin (11/11). Kali ini giliran kandidat Bakal Calon Gubernur (Cagub) Bengkulu, Ir. H. Izda Putra, MM dan kader PDI Perjuangan, Dadang Mishal. Saat diwawancarai usai fit and proper test, mantan Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Provinsi Bengkulu itu menegaskan komitmennya untuk memajukan Bengkulu. Ia juga optimis akan mendapatkan perahu Gerindra.

“Alhamdulillah, hari ini saya mengikuti mekanisme tahapan penjaringan yang dilakukan oleh DPD Partai Gerindra Provinsi Bengkulu sebagai Bakal Calon Gubernur yang telah mendaftarkan diri sebelumnya. Pada dasarnya, dalam fit and proper test ini tadi suasananya sangat cair. Kita hanya pendalaman visi dan misi dan komitmen saya jelas. Sama dengan Partai Gerindra kita komitmen untuk memajukan Bengkulu agar menjadi lebih baik lagi ke depannya,” papar Izda Putra.

Selain itu, ia juga melihat Gerindra ke depan mempunyai prospek yang cerah dan berpotensi untuk menjadi partai penguasa di Indonesia. “Saya inikan backgroundnya dari non parpol. Tapi akan sangat senang dan bangga rasanya jika memang nanti ketika diusung Gerindra, dan saya siap ikut bergabung menjadi kader Partai Gerindra,” tegas Izda. Lanjut Izda, niatnya maju Pilgub Bengkulu atas dorongan masyarakar serta panggilan hati untuk terus mengabdi tanpa batas di tanah kelahirannya. \"Pengabdian tanpa batas untuk tanah kelahiranku. Artinya saya akan terus mengabdi untuk daerah saya berbuat yang terbaik,\" tukasnya.

Fit and proper test ini dilaksanakan Bendahara DPD Partai Gerindra, Solihin Adnan SH serta Ketua Tim Penjaringan, Endang Filian bersama pengurus Gerindra lainnya. Solihin mengatakan, pada dasarnya pihaknya siap bersama kandidat yang mempunyai komitmen yang sama untuk membangun daerah. “Kita siap bersama kandidat yang mempunyai visi dan misi yang sama dengan Gerindra untuk membangun daerah. Pembicaraan kita sebatas pendalaman visi misi dan program kandidat untuk membangun Bengkulu kedepan,” kata Solihin Adnan.

Ia menjelaskan, tahap fit and proper test ini akan menjadi bahan pertimbangan Gerindra terhadap kandidat. Maka dari itu wajib kandidat yang bersangkutan hadir. \"Sebab itu, nanti akan menjadi penilaian tersendiri bagi kita sebagai bahan pertimbangan diusulkan ke DPP,” tegas Anggota DPRD Kota Bengkulu ini.

Diwakilkan, Langsung Dicoret

Ketua Penjaringan Kepala Daerah (Kada) DPD Partai Gerindra Provinsi Bengkulu, Endang Filian mengatakan, dalam fit and proper test tersebut semua bakal calon kada yang telah mendaftar wajib datang sendiri. Jika diwakilkan, maka dipastikan akan mencoret dari daftar kandidat.

\"Tidak bisa diwakilkan, pada tahapan proses ini harus kandidat yang bersangkutan,\" ujar Endang kepada BE, kemarin (11/11).

Tim penjaringan memastikan akan mencoret nama kandidat. Hal ini dilakukan sebagai bentuk keseriusan kandidat meminang parpol besutan Prabowo Subianto tersebut. \"Kalau tidak datang, otomatis langsung gugur,\" tambahnya. Ditegaskannya, fit and proper test ini sangat penting untuk kandidat. Karena Partai Gerindra akan melihat komitmen balon kada maju di Pilgub tahun depan. Termasuk akan melihat balon wakil seperti apa yang akan mendampinginya. \"Kalau mencari wakil nanti itu terserah kandidat mau pakai survei atau metode lainnya. Yang jelas fit and proper test ini penting untuk diikuti,\" papar Endang.

Menurut Endang, fit and proper test yang dipusatkan di Grage Hotel Bengkulu tersebut akan dilakukan sampai tanggal 14 November mendatang. Sampai saat ini batu tiga balon yang sudah menjalani fit and proper test yaitu Rohidin Mersyah, Izda Putra dan Dadang Mishal. Sementara yang belum adalah Agusrin M Najamudin, Rio Capella, Imron Rosyadi, Ahmad Hijazi, Rosjonsyah, dan Leny John Latief. Lalu ada 4 balon Wagub, yaitu Herliardo, Erna Sari Dewi, Sasriponi dan Alfian Toni.\"Yang lain sudah kita jadwalkan dan kita tutup tanggal 14 November,\" ungkapnya.

Sementara itu, Dadang Mishal yang juga ikut fit and proper test mengatakan dalam fit and proper test yang dilakukan tidak ada mambahas soal balon Wagub. Hanya membahas komitmen membangun Bengkulu. \"Kalau soal wakil tidak dibahas. Cuma bahas program,\" ujar Dadang. Dadang yang dapat restu PDI-P menegaskan, berharap banyak dengan Partai Gerindra untuk bisa berkoalisi dengan PDI-P. Karena PDI-P juga masih kurang kursi untuk maju Pilgub. \"Koalisi sangat penting dengan Partai Gerindra. Kita optimis bisa diusung Gerindra,\" pungkasnya. (151/805)

Tags :
Kategori :

Terkait