Rosjonsyah Siap Maju Pilgub

Senin 14-10-2019,15:42 WIB
Reporter : Redaksi Terkini
Editor : Redaksi Terkini

Tunggu Keputusan Partai

LEBONG, Bengkulu Ekspress – Untuk memastikan maju pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Provinsi Bengkulu tahun 2020 mendatang, Bupati Lebong H Rosjonsyah SIP MSi masih menunggu keputusan partai yang nantinya akan mengusung dirinya. Rosjonsyah yang telah memimpin Kabupaten Lebong selama 2 periode ini merupakan salah satu calon yang akan maju pada Pilgub yang telah diperbincangkan banyak orang beberapa tahun belakangan ini.

Selama kepemimpinan dirinya, Kabupaten Lebong sudah banyak mengalami perubahan mulai dari pembangunan infrastruktur jalan, pembangunan sarana dan prasarana kebutuhan masyarakat, hingga berbagai prestasi yang mengharumkan nama Kabupaten Lebong.

“Untuk Pemilu saya pastikan maju, tetapi semuanya ada pada partai. Karena tanpa partai mau maju apa?” tegasnya, kemarin (13/10).

Ditambahkan bupati, untuk maju pada Pilgub tahun 2020 ini, dirinya telah menjalin komunikasi dan silahturahmi kepada semua pihak, termasuk kepada orang-orang yang juga telah dibicarakan bakal akan maju juga pada Pilgub.“Saya sudah bertemu dengan semua, karena jika sudah ada komunikasi, maka enak untuk bicara selanjutnya,” ucapnya.

Dipastikan bupati, ketika partai politik (Parpol) membuka pendaftaran untuk penjaringan bakal calon (Balon) yang akan diusung, dirinya akan mendaftarkan dirinya kepada semua Parpol, baik itu Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Partai Golongan Karya (Golkar), Partai Nasdem, Partai Demokrat, Partai Hanura serta partai yang lainnya.“Semua partai pasti saya daftar, tinggal lagi bagaimana penilaian elektabilitas dari para calon karena partai dipastikan tidak mau kalah,” tegasnya.

Untuk itulah, jika dirinya nanti mendapatkan amanat untuk maju pada Pilgub, berharap dukungan dari semua pihak. Agar apa yang ia cita-citakan untuk memajukan Provinsi Bengkulu, bisa terwujud. “Dukungan patai dan masyarakat yang dibutuhkan,” tutupnya. (614)

Tags :
Kategori :

Terkait