26 Kafilah Dikirim Ikuti MTQ

Jumat 04-10-2019,13:07 WIB
Reporter : Redaksi Terkini
Editor : Redaksi Terkini

LEBONG, Bengkulu Ekspress– Pada kegiatan Musabaqah Tilawatul Quran (MTQ) tingkat Provinsi Bengkulu ke XXXIV di Kabupaten Mukomuko, tahun ini. Kabupaten Lebong mengirim sebanyak 26 Kafilah untuk bertarung memperebutkan gelar juara di 5 cabang dari 7 cabang yang dilombakan. Kafilah yang diutus itu merupakan wakil Kabupaten Lebong yang sebelumnya menjadi juara dalam pelaksanaan perlombaan MTQ tingkat Kabupaten Lebong, yang digelar pada 21 Agustus yang lalu.

Kepala Bagian (Kabag) Kesejahteraan Sosial (Kesos) Sekretariat Kabupaten (Setkab) Lebong Fabil Rozak Sag MPdi mengatakan, dari total seluruh peserta dari Kabupaten Lebong. Terdiri dari 13 laki-laki dan perempuan masing-masing mengikuti cabang Tilawah sebanyak 5 orang putra dan 4 perempuan, selanjutnya cabang Hifdzil (hafalan juz) masing-masing 4 oramg putra dan 3 orang putri.

Selanjutnya cabang fahmil masing-masing mengirimkan 3 orang peserta baik putra dan putrid, cabang syahril yang hanya mengirimkan peserta perempuan sebanyak 3 orang peserta dan yang terakhir cabang lomba khat yang hanya mengirimkan 1 orang peserta putra.

\'\'Dari 7 cabang lomba yang diperlombaan pada MTQ tingkat Provinsi Bengkulu, hanya 5 cabang lomba yang diikuti dari Kabupaten Lebong.

Dua cabang lomba yang tidak diikuti, yaitu Tafsir Quran dan Menulis Makalah Alamiah Al-Quran , karena Sumber Daya Manusia (SDM) yang dimiliki Lebong,” jelasnya.Kafilah yang dikirim untuk mengikuti MTQ tingkat Provinsi Bengkulu, merupakan orang-orang terbaik dari Kabupaten Lebong dan bukan peserta cabutan dari kabupaten lain. Hal itu sesuai amanah Bupati Lebong H Rosjonsyah SIP MSi yang menginginkan peserta orang asli dari Kabupaten Lebong.

“Pada saat itu kita sebagai tuan rumah berhasil menjadi juara ke 4 untuk tingkat Provinsi Bengkulu,” sampainya. Untuk itulah dengan keyakinan dari para peserta yang beberapa bulan terakhir telah mengikuti pelatihanbersama para pelatih yang telah ditunjuk, Pemkab Lebong menargetkan mampu menembus 3 besar untuk MTQ yang akan dilaksanakan di Kabupaten Mukomuko.“Untuk target pasti semua ingin menjadi yang nomor 1, namun kita tidak terlalu berambisi untuk nomor 1,” ujarnya.

Hal ini dikarenakan fasilitas pendukung memang masih kalah dengan Kabupaten lain, baik fasilitas untuk belajar ataupun para pelatih. Untuk itulah, Pemkab Lebong tidak terlalu menekan utusan dari Lebong untuk harus meraih juara 1 untuk tingkat Provinsi.“Pastinya seluruh peserta sudah siap menunjukan yang terbaik untuk mengharumkan nama baik Lebong,” tegasnya.(614)

Tags :
Kategori :

Terkait