Rumah Petani Terjun ke Sungai

Senin 17-06-2019,09:03 WIB
Reporter : Redaksi Terkini
Editor : Redaksi Terkini

PINO RAYA, Bengkulu Ekspress – Akibat hujan deras yang mengguyur wilayah Bengkulu Selatan (BS), Sabtu (15/6) malam, menyebabkan salah satu rumah warga di Desa kembang Seri, Pino Raya rusak. Bahkan sebagian rumahnya terjun ke sungai. “Tidak ada korban dalam kejadian itu, namun bagian belakang rumah korban terjun ke sungai Pino,” ujar Kapolsek Pino Raya, AKP Syafrizal SH.

Syafrizal mengatakan, sebelumnya hujan turun sangat deras mulai Sabtu sore hingga malam harinya. Lalu pagi kemarin (16/6), bagian belakang rumah milik Paharaman (50), warga setempat yang berprofesi sebagai petani ambruk. Tidak berselang lama langsung terjun ke sungai. “Seluruh peralatan masak di dapur tersebut hanyut terbawa arus sungai Pino,” ujarnya.

Syafrizal menjelaskan, beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Sebab saat itu, korban bersama anak dan istrinya sedang tidur di kamar di ruang dalam. Hanya saja, seluruh peralatan masak di rumah bagian belakang atau dapur hanyut tak bersisa. Tidak hanya itu, WC korban di belakang rumah juga amblas.

“Memang rumah korban ini berada di pinggir sungai Pino, sehingga saat tanah amblas rumahnya langsung terjun ke sungai,” bebernya.

Kepala Desa Kembang Seri, Sarno Admi menambahkan, rumah warga yang berada di pinggir sungai Pino tersebut bukan hanya rumah korban. Namun masih banyak rumah warga lainnya. Akan tetapi hanya rumah korban yang tanahnya amblas. Sehingga akibat kejadian tersebut, warga lainnya ikut resah, karena kwatir ke depannya rumah mereka ikut terjun ke sungai. “Beruntung hanya satu rumah yang amblas, padahal banyak rumah warga yang berada di atas jurang pinggir sungai Pino tersebut,” ujar Sarno. (369)

Tags :
Kategori :

Terkait