8 Polisi Diberi Penghargaan

Rabu 12-06-2019,12:09 WIB
Reporter : Redaksi Terkini
Editor : Redaksi Terkini

CURUP, Bengkulu Ekspress - Keberhasilan 8 personel Polres Rejang Lebong menggagalkan aksi perampokan di jalan Lintas Curup - Lubuklinggau mendapat penghargaan dari Polres Rejang Lebong. Pemberian penghargaan dilakukan di Pospol Kontainer di Desa Taba Padang Kecamatan Binduriang Selasa (11/6) kemarin.

Kedelapan personel Polres Rejang Lebong yang mendapat penghargaan tersebut adalah Ipda Alkira Pasla, Aipda Jeni Darlo, Bripka Taufik Azam Wiguna, Bripka Tri Wahyudi kemudian Bripka Dian Gunawan, Briptu Agus Setiono, Briptu Tri Sutrisno serta Bripda Bagus Ariwijaya. Penyerahan penghargaan diberikan langsung oleh Kapolres Rejang Lebong, AKBP Jeki Rahmat Mustia SIK.

\"Penghargaan kita berikan kepada anggota kita yang berhasil menggagalkan aksi Curas yang terjadi saat Operasi Ketupat Nala kemarin,\" sampai Kapolres Rejang Lebong AKBP Jeki Rahmat Mustika SIK.

Dengan adanya penghargaan tersebut, Kapolres berharap bisa menjadi motivasi personel Polres Rejang Lebong untuk meningkatkan semangat dalam melaksakan tugas mereka baik dalam memberian rasa aman dan nyaman kepada masyarakat maupun dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.\"Penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi juga motivasi kita, sehingga personel yang ada di Polres Rejang Lebong bisa lebih semangat lagi dalam menjalankan tugasnya sebagai pengayom masyarakat,\" tambah Kapolres.

Keberhasilan kedelapan personel Polres Rejang Lebong yang menggagalkan aksi perampokan saat mereka tengah bertugas di Pospol Kontainer tersebut, diharapkan Kapolres bisa menjadi contoh bagi personel lain difungsi manapun dalam menjalankan tugas mereka masing-masing.

Sebelumnya, petugas Kepolisian yang bertugas di Pospam Kontainer yang ada di Desa Taba Padang Kecamatan Binduriang berhasil menggagalkan aksi perampokan. Aksi perampokan yang digagalkan petugas tersebut terjadi di jalan lintas Curup-Lubuklinggau pada Sabtu (8/6).

Aksi perampokan yang digagalkan petugas tersebut dengan korban Sakri (40) warga Desa Tambang Sawah Kecamatan Pinang Berlapis Kabupaten Lebong bersama anaknya Agustin (13). Aksi perampokan yang dialami kedua korban saat keduanya tengah mengendarai sepeda motor jenis Honda GTR dengan Nopol BD 4105 CT.

Saat melintas di jalan lintas Curup-Lubuklinggau kedua korban dipepet oleh para pelaku hingga berhasil mengambil motor korban. Setelah berhasil mengambil motor korban, kemudian kedua langsung melaporkan kejadian tersebut ke Pospam Kontainer yang ada di Desa Taba Padang Kecamatan Binduriang.

Petugas yang sempat terlibat kejar-kejaran dengan pelaku berhasil mengamankan sepeda motor milik korban di jalan Lintas Curup-Lubuklingau tepatnya di Desa Simpang Beliti Kecamatan Binduriang tak jauh dari jembatan dua. Sementara itu pelakunya berhasil melarikan diri dengan melompat ke dalam jurang yang ada di sisi jalan. (251)

Tags :
Kategori :

Terkait