THR Honorer Belum Ada Regulasi

Rabu 22-05-2019,09:53 WIB
Reporter : Redaksi Terkini
Editor : Redaksi Terkini

TAIS, Bengkulu Ekspress - Sebanyak 115 tenaga honorer yang bekerja di Sekretariat Daerah Kabupaten Seluma, dipastikan tidak menerima dan mendapatkan tunjungan hari raya (THR), dikarenakan tidak ada regulasi dan anggaran terkait pemberian THR untuk honorer.

“Kita tidak bisa memberikan THR ini kepada tenaga honor ini, terkecuali adanya regulasi dan aturan jelas terait THR untuk honorer ini,” tegas Kabag Umum Sekretariat Pemda Seluma Arian Sosial MM Kepada BE kemarin (21/5).

Dijelaskan, jika ada regulasi dan juga anggaran yang mengatur terkait dengan hal tersebut, maka sekretariat Pemda Seluma, jelas mempersiapkan pembayaran THR tersebut. Arian menambahkan, tenaga honorer tersebut, pada minggu ketiga Mei mendatang semua gajinya sudah mulai ditransfer. Dengan gajinya bervariasi mulai dari Rp 1 juta dan Rp 1,5 juta.\"Mereka sudah kita gaji pada minggu ketiga, dengan besaran bervariasi dari Rp 1 juta hingga Rp 1,5 juta,\" ungkapnya.

Akan tetapi jika memungkinkan dan anggaran memadai, para tenaga honorer tersebut akan diberikan bingkisan sejenis parsel. Hal ini dalam rangka menyambut hari raya Idul Fitri mendatang. \"Kita masih tetap memikirkan mereka. Nanti kalau memang ada dananya maka akan kita berikan bingkisan sejenis parsel,\" demikian tutupnya.(333)

Tags :
Kategori :

Terkait