KPU Rejang Lebong, Terima 23 Koli Surat Suara

Selasa 12-03-2019,12:45 WIB
Reporter : redaksi2
Editor : redaksi2

CURUP, Bengkulu Ekspress - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Rejang Lebong mulai menerima surat suara untuk Pemilu serentak 17 April mendatang. Dimana Senin (11/3) sore kemarin, KPU Rejang Lebong menerima 23 koli atau kardus surat suara. Jumlah surat suara yang diterima KPU Rejang Lebong kemarin baru sebagian kecil dari seluruh kebutuhan surat suara yang diperlukan KPU Rejang Lebong dalam Pemilu serentak 2019 ini. Karena menurut Ketua KPU Rejang Lebong, Drs Restu S Wibowo, total surat suara yang akan diterima oleh KPU Rejang Lebong sebanyak 1.569 koli surat suara.

\"Yang kita terima hari ini baru 23 koli surat suara dari total surat suara yang akan kita terima sebanyak 1.569 koli,\" sampai Restu saat ditemui di gudang logistik KPU Rejang Lebong di Jalan Sukowati Curup, Senin sore kemarin.

Dijelaskan Restu, 23 koli surat suara tersebut, diberangkatkan bersama dengan surat suara milik KPU Lebong. Diitipkannya surat suara milik KPU Rejang Lebong ke kontainer yang membawa surat suara KPU Lebong lantaran kontainer yang membawa surat suara khusus KPU Rejang Lebong tidak cukup yaitu tersisa 23 koli, sehingga dititipkan ke kontainer yang membawa surat suara KPU Lebong.

\"Kalau khusus untuk Rejang Lebong baru akan tiba nanti malam (Senin) malam, dimana saat ini masih dalam perjalanan, yang 23 koli ini dititipkan di kontainer KPU Lebong karena untuk kontainer khusus Rejang Lebong tidak muat,\" terang Restu.

Dijelaskan Restu, 23 koli kotak suara yang masing-masing koli berisikan 500 lembar surat suara yang tiba kemarin berisikan surat suara untuk DPR RI Dapil Bengkulu. Surat suara yang duluan sampai kemarin langsung disimpan KPU Rejang Lebong di gudang logistik KPU Rejang Lebong yang ada di Jalan Sukowati Curup. Sementara itu, meskipun kotak suara untuk Kabupaten Rejang Lebong tiba pada Senin malam, namun untuk pembongkaran surat suara sendiri, menurut Restu baru akan dilaksanakan Selasa pagi ini.

Setelah seluruh surat suara diterima oleh KPU Rejang Lebong, maka menurut Restu langkah selanjutnya yang akan mereka lakukan yaitu melakukan penyortiran terlebih dahulu baru setelah itu dilakukan pelipatan surat suara. \"Semua kegiatan terkait dengan penyortiran, pelipatan surat suara semuanya akan kita lakukan di gudang logistik KPU Rejang Lebong ini,\" sampai Restu. (251)

Tags :
Kategori :

Terkait