KOTA MANNA, Bengkulu Ekspress – Setelah tertunda 2 tahun yakni tahun 2017 dan 2018, tahun 2019 ini Pemda Bengkulu Selatan (BS) kembali merencanakan akan membangun rest area yang sempat tertunda tersebut.
“ Insya Allah tahun ini dibangun, mudah-mudahan tidak gagal lagi,” kata asisten 1 Bupati Bengkulu Selatan, Yunizar Hasan SH MP.
Yunizar mengatakan, lokasi rest area atau tempat peristirahatan tersebut akan dibangun di Desa Sukajaya, kedurang Ilir di pinggir Jalan Nasional perbatasan Bengkulu Selatan- Kaur. Yunizar mengatakan, lahan lokasi pembangunan rest area sudah disurvei. Luas lahan yang dibutuhkan hanya 60 meter x 100 meter. Anggaran untuk pembebasan lahan sudah dianggarkan di Dinas perumahan dan pemukiman Bengkulu Selatan.
“Lokasi pembangunan rest area sudah kami survey nanti akan dilakukan negosiasi dengan pemilik lahan mengenai harganya,” ujar Yunizar.
Yunizar Hasan mengatakan, pembangunan rest area ini, Pemda Provinsi Bengkulu akan mengucurkan dana sebesar Rp 1,5 Miliar. Sedangkan Bengkulu Selatan berkewajiban menyiapkan lahannya. Sehingga saat ini, Bengkulu Selatan sedang melakukan survey lokasi dan siap melakukan negosiasi dengan pemilik lahan agar bisa melepaskannya ke pemda Bengkulu Selatan.
Sebab lahan yang cocok tersebut sangat strategis, karena berada persis di pinggir jalan raya nasional. “ Mudah-mudahan lahannya segera kita dapatkan agar rest area segera bisa dibangun,” imbuhnya.Yunizar menjelaskan,setelah rest area nanti dibangun,maka akan menjadi tempat peristirahatan warga dan juga pengendara, di lokasi tersebut akan dibangun juga lokasi parkir.
Juga tempat berjualan bagi warga sekitar. Sehingga bisa bermanfaat selain tempat istirahat yang nyaman, juga bisa menjadi tempat berjualan warga. “ Rest area ini sangat bermanfaat bagi pengendara yang berjalan jauh, sebab bisa menjadi lokasi mereka istirahat, warga juga bisa berjualan di lokasi tersebut,” tutup Yunizar. (369)