Taman Bermain Disalah Gunakan

Kamis 27-12-2018,15:06 WIB
Reporter : Redaksi Terkini
Editor : Redaksi Terkini

LEBONG, Bengkulu Ekspress- Belum selesai dibangun, arena bermain anak-anak yang berada di taman Smart City Karang Nio depan Kantor Bupati Lebong dijadikan anak-anak remaja dan dewasa untuk bermain.Ada beberapa permainan anak-anak yang telah dipasang di kawasan Smart City Karang Nio yang dikhusukan untuk anak-anak tingkat Pendidikan Anak usia Dini (PAUD) hingga Sekolah Dasar (SD). Akan tetapi berdasarkan pantauan Bengkulu Ekspress, hal tersebut disalah gunakan oleh anak-anak remaja yang mengakibatkan cepat rusaknya arena permainan tersebut.

Selain itu, sampah-sampah mulai berserakan di kawasan tersebut walaupun kotak sampah sudah ada, hal ini dikarenakan masyarakat Lebong telah menjadikan taman yang saat ini masih dibangun untuk tempat berkumpul baik anak-anak, remaja, maupun orang dewasa, baik pada soreh hari maupun malam hari.

Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfo SP), Donni Swabuana St MSi, membenarkan adanya para remaja dan orang dewasa yang menjadikan arena bermain anak-anak sebagai arena bermain mereka.

“Taman tersebut saat ini masih dibangun dan belum diresmikan, jika demikian arena bermain disana sebelum diresmikan nantinya sudha rusak semua,” jelasnya, kemarin (26/12).

Untuk itu, dirinya berharap, kepada masyarakat Lebong untuk bisa menjaga aset yang nantinya memang untuk masyarakat Lebong bisa dijaga bersama-sama.Jika tidak, arena bermain yang diperuntukan untuk anak-anak, nantinya akan cepat rusak.

“Kita tidak ingin arena bermain yang nantinya memang diperuntukan bagi masyarakat telah rusak semua, akibat orang-orang yang tidak bertanggung jawab,” sampai Donni.(614)

Tags :
Kategori :

Terkait