Pengembalian Berkas CPNS Diundur

Jumat 05-10-2018,12:35 WIB
Reporter : redaksi2
Editor : redaksi2

CURUP, Bengkulu Ekspress - Setelah adanya perpanjangan waktu pendaftaran CPNS, panitia penerimaan CPNS di Kabupaten Rejang Lebong juga melakukan pengunduran waktu pengembalian berkas. \"Karena pendaftaran diperpanjang, sehingga waktu pengembalian berkas kita undur,\" terang Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumberdaya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Rejang Lebong, Khirdes Lapendo Pasju SSTP MSi.

Dijelaskan Khirdes, bila sebelumnya pihaknya menjadwalkan pengembalian berkas pendaftar CPNS pada tanggal 9 hingga 11 Oktober. Dengan adanya perpanjangan waktu pendaftaran hingga tanggal 15 Oktober, sehingga waktu pengembalian berkas mereka undur dari menjadi tanggal 13 sampai 16 Oktober ini.

\"Untuk pengembalian berkas akan kita terima dari tanggal 13 sampai 16 Oktober ini,\" tambah Khirdes.Meskipun ada perubahan waktu pengembalian berkas, namun untuk lokasi pengembalian berkas menurut Khirdes masih sama dengan lokasi yang telah mereka tentukan sebelumnya yaitu di GOR Curup yang ada di Jalan Merdeka Kota Curup.

\"untuk lokasi pengembalian berkas masih ditempat yang telah kita tentukan sebelumnya yaitu di GOR Curup,\" terang Khirdes.

Dalam kesempatan tersebut, ia juga mengingatkan bahwa untuk penyerahan berkas pendaftaran CPNS sendiri, harus dilakukan oleh yang pelamar langsung. Karena menurut Khirdes bila nanti masih ada kekurangan maka bisa langsung diperbaiki saat itu juga.

Ia juga mengingatkan bahwa berkas yang diserahkan ke panitia seleksi penerimaan CPNS Kabupaten Rejang Lebong adalah sesuai dengan berkas yang diunggah sewaktu melakukan pendaftaran melalui portal penerimaan CPNS di sscn.bkn.go.id.

\"Untuk berkas yang diserahkan adalah berkas yang sesuai dengan berkas yang diunggah ke portal penerimaan CPNS, dalam bentuk foto kopi yang sudah dilegalisir,\" sampai Khirdes.

Sementara itu, terkait dengan jumlah pendaftar sendiri, menurut Khirdes hingga kemarin jumlah pendaftar CPNS untuk Kabupaten Rejang Lebong sudah mencapai 952 pelamar. Jumlah tersebut diprediksi akan terus bertambah karena waktu pendaftaran diperpanjang dan portal penerimaan CPNS saat ini sudah mudah diakses para pelamar.(251)

Tags :
Kategori :

Terkait