KPU Sasar Pemilih Pemula

Selasa 25-09-2018,10:15 WIB
Reporter : redaksi2
Editor : redaksi2

CURUP, Bengkulu Ekspress - Untuk meningkatkan partisipasi pemilih pemula dalam Pemilu serentak 2019 mendatang, KPU Rejang Lebong mulai menggelar sosialisasi dengan sasaran pemilih pemula yang ada di Kabupaten Rejang Lebong. Koordinator Divisi Tehnis, Sosialisasi dan Partisipasi Masyarakat, KPU Rejang Lebong, Fahamzah MPdI menjelaskan, kegiatan sosialisasi untuk pemilih pemula tersebut dilakukan dengan mendatangi sekolah-sekolah untuk menjadi pembina upacara setiap hari Senin.

\"Setelah penetapan DCT, kita saat ini mulai fokus pada kegiatan sosialisasi, salah satunya sosialisasi ke sekolah-sekolah untuk menyasar pemilih pemula,\" sampai Faham saat dikonfirmasi Senin (24/9) kemarin.

Dihari pertama sosialisasi yang dilakukan oleh KPU Rejang Lebong tersebut, pihaknya menyasar tiga sekolah SMA yang ada di kawasan Kota Curup, tiga sekolah yang didatangi dalam program sapa sekolah tersebut yaitu SMAN 1 Rejang Lebong, SMAN 2 Rejang Lebong dan SMAN 3 Rejang Lebong.\"Untuk tahap awal ini kita baru mengambil sampel sekolah-sekolah yang dekat dengan KPU Rejang Lebong,\" papar Fahamzah.

Meskipun dalam tahap awal ini pihaknya baru menyasar tiga sekolah, namun menurut Fahamzah pihaknya akan menargetkan bisa mendatangi seluruh SMA dan SMK yang ada di Rejang Lebong untuk mensosialisasikan Pemilu serentak 2019 mendatang, terlebih lagi dengan jangka waktu 7 bulan masa sosialisasi tersebut ia optimis bisa menyasar sekolah-sekolah yang ada di Rejang Lebong.

\"Kita akan memanfaatkan waktu semaksimal mungkin selama 7 bulan ini untuk kegiatan sosialisasi,\" sampai Faham.

Selain akan menyasar sekolah, Faham juga mengaku pihaknya akan menyasar sejumlah kampus yang ada di Kabupaten Rejang Lebong. Bahkan pihaknya telah merencanakan pada Senin mendatang pihaknya akan mendatangi Poltekkes Kemenkes yang ada di Desa Teladan Curup Selatan yang melaksanakan upacara bendera Hari Senin. Dimana menurut Fahamsyah pihaknya akan menjadi pembina upacara untuk mensosialisasikan Pemilu serentak 2019.

\"untuk kampus yang tidak melaksanakan upacara nanti akan tetap kita datangi dengan memberikan brosur atau spanduk untuk mensosialisasikan Pemilu serentak 2019,\" sampainya.

Dengan adanya kegiatan yang mereka lakukan tersebut, Fahamzah berharap bisa meningkatkan partisipasi pemilih pemula di Kabupaten Rejang Lebong. Karena dengan sosialisasi tersebut, mereka berharap para pemilih pemula bisa memahami tentang pentingnya Pemilu, sehingga bisa merubah pola pikir para pemilih Pemula yang selama ini terkesan cuek terhadap Pemilu. Karena dengan kegiatan tersebut diharapkan para pemilioh pemula akan berpartisipasi dalam Pemilu serentak 2019 mendatang.

\"Kita berharap dengan adanya kegiatan ini bisa meningkatkan partisipasi pemilih pemula karena mereka akan tahu pentingnya Pemilu,\" harap Faham.

Selain itu, Faham juga mengungkapkan upaya yang mereka lakukan tersebut, tak lain untuk meningkatkan partisipasi pemilih secara keseluruhan. Dimana dalam Pemilu serentak 2019 mendatang, KPU Rejang Lebong akan menargetkan partisipasi pemilih mencapai 78 persen meningkat dibandingkan Pemilu sebelumnya diangka 60 persen.Selain itu, menurut Fahamzah keberadaan pemilih pemuda di Kabupaten Rejang Lebong cukup tinggi, dimana persentasenya lebih dri 10 persen dari total pemilih yang ada di Kabupaten Rejang Lebong.(251)

Tags :
Kategori :

Terkait