ARGA MAKMUR BENGKULU UTARA, Bengkulu Ekspress - Kapolres Bengkulu Utara (BU), AKBP Ariefaldi WN SH SIK MM mengimbau para pemudik lebaran nanti yang kelelahan untuk mampir di setiap Pos penjagaan yang telah disediakan. Tujuannya untuk menekan angka kecelakaan selama Operasi Ketupat Nala 2018 ini.
‘’Jangan sungkan-sungkan mampir di pos. Petugas standby selama 24 jam untuk melayani para pengendara yang membutuhkan batuan atau yang sekedar ingin beristirahat,’’ ujar Kapolres.
Ia menambahkan, 5 pos pelayanan dan pengamanan disiapkan, yakni di depan terminal Purwodadi Kecamatan Kota Arga Makmur dan Lais didirikan pos pelayanan. Sedangkan di Kecamatan Ketahun, Pondok Kelapa dan Taba Penanjung didirikan Pos Pengamanan.
‘’Kelima pos ini dapat digunakan untuk pemudik yang melintas. Silahkan mampir atau meminta bantuan yang diperlukan kepada petugas yang berada di pos,’’ ungkapnya.
Kapolres menyampaikan, dalam setiap pos memiliki pelayanan yang berbeda. Penempatan Pos Pelayanan berdasarkan tempat wisata dan keramaian. Sedangkan, penempatan Pos Pengamanan berdasarkan kerawanan tindak pidana, kecelakaan, kemacetan dan bencana. ‘’Kita harapkan selama Ops Ketupat Nala ini tidak ada kejadian yang menonjol,’’ terangnya.
Kapolres juga mengimbau kepada para pemudik untuk memperhatikan kondisi kendaraan sebelum digunakan untuk menempuh perjalanan jauh. Kemudian, para pengendara tidak memaksakan diri dengan memacu kendaraan dengan kecepatan tinggi agar cepat sampai di kampung halaman. ‘’Maksimal 4 hingga 6 jam berkendara, 1 kali beristirahat. Karena mudik dalam keadaan berpuasa, cukup menguras energi, sehingga dibutuhkan istirahat untuk memulihkan konsentrasi,’’ tuturnya.
Personel juga akan melakukan patroli secara rutin meninjau titik rawan kecelakaan, bencana maupun aksi kriminal. Disamping itu, para pengendara dapat menghindari berkendara larut malam serta dalam kondisi hujan deras yang membuat terganggunya pandangan. ‘’Nanti petugas juga akan melakukan patroli rutin. Kita harapkan para pengemudi lebih berhati-hati dan tetap selalu waspada selama berkendara,’’ pungkasnya.(816)