HONDA BANNER

Wakapolda Bengkulu Pastikan Kesiapan Pengamanan Nataru di Kawasan Pantai Panjang

Wakapolda Bengkulu Pastikan Kesiapan Pengamanan Nataru di Kawasan Pantai Panjang

Wakapolda Bengkulu Pastikan Kesiapan Pengamanan Nataru di Kawasan Pantai Panjang-Anggi-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Menghadapi lonjakan kunjungan masyarakat selama libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2026, Wakapolda Bengkulu Brigjen Pol. Dicky Sondani melakukan peninjauan langsung ke sejumlah Pos Pengamanan dan Pos Pelayanan di kawasan wisata Pantai Panjang, Kota Bengkulu, Rabu (24/12/2025).

Peninjauan ini dilakukan untuk memastikan kesiapan personel serta optimalisasi pelayanan kepolisian kepada masyarakat dan wisatawan yang diprediksi memadati kawasan pantai. Wakapolda didampingi Pejabat Utama Polda Bengkulu dan Kapolresta Bengkulu, dengan menyasar dua titik utama, yakni Pos Pelayanan di depan Sport Center Pantai Panjang dan Pos Pelayanan Pantai Jakat.

Dalam arahannya, Brigjen Pol. Dicky Sondani menegaskan pentingnya kesiapsiagaan personel di lapangan, tidak hanya dalam menjaga keamanan, tetapi juga memberikan pelayanan humanis kepada masyarakat. Ia meminta petugas sigap membantu pengunjung yang mengalami kelelahan, membutuhkan informasi, maupun pertolongan medis.

“Petugas harus selalu aktif berpatroli dan memantau situasi di sekitar kawasan pantai untuk mencegah terjadinya tindak pidana, seperti pencurian atau gangguan kamtibmas lainnya,” ujarnya.

BACA JUGA:Perhatikan Postur Berboncengan Agar Berkendara Motor Lebih Aman dan Nyaman

BACA JUGA:Polda Bengkulu Raih Predikat Informatif Tertinggi, Ditetapkan sebagai Badan Publik Terbaik

Selain itu, Wakapolda juga menginstruksikan agar personel siap melakukan rekayasa lalu lintas, termasuk penerapan sistem satu arah apabila terjadi kepadatan kendaraan menuju maupun keluar kawasan wisata Pantai Panjang.

Sebagai bentuk dukungan moril, Wakapolda Bengkulu turut menyerahkan bantuan logistik kepada petugas yang berjaga di pos pelayanan dan pengamanan. Bantuan tersebut diharapkan dapat menambah semangat personel dalam menjalankan tugas selama Operasi Lilin Nataru 2025–2026.

“Kami ingin memastikan masyarakat dapat merayakan Natal dan Tahun Baru dengan aman dan nyaman. Kehadiran petugas harus memberikan rasa aman, bukan rasa takut, khususnya bagi pengunjung Pantai Panjang,” tegasnya.

Pantai Panjang sendiri diperkirakan menjadi salah satu destinasi wisata favorit masyarakat Bengkulu dan wisatawan dari luar daerah selama libur Nataru. Dengan adanya pengecekan langsung dari pimpinan Polda Bengkulu, diharapkan pengamanan dan pelayanan di kawasan tersebut dapat berjalan maksimal, sehingga situasi tetap kondusif dan pengunjung merasa nyaman selama berlibur.(**)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: