Mengurangi Kaki Bengkak dan Menurunkan Berat Badan, dr Zaidul Akbar Jelaskan 5 Manfaat Detoks Kaki

Mengurangi Kaki Bengkak dan Menurunkan Berat Badan, dr Zaidul Akbar Jelaskan 5 Manfaat Detoks Kaki

dr Zaidul Akbar bagikan ramuan dan manfaat detoks kaki bagi kesehatan-(foto: kolase/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM- Perawatan detoks kaki atau foot detox semakin populer. detoks kaki adalah proses menghilangkan racun atau zat-zat berbahaya yang terakumulasi di dalam tubuh melalui perendaman atau pemijatan pada kaki.

Idea ini berakar pada keyakinan bahwa kaki merupakan titik akses utama bagi sistem detoksifikasi tubuh.

dr Zaidul Akbar, seorang dokter dan pakar ramuan herbal terkenal, telah membagikan resep alami untuk detoks kaki.

BACA JUGA:Ingin Mengatasi Darah Tinggi dan Kolesterol, Dr Zaidul Akbar Bagikan Cara Sederhananya

BACA JUGA:Suka Makan Coklat? dr Zaidul Akbar Jelaskan Manfaat Coklat Bila Dimakan Setiap Hari

Resep ini menggunakan bahan-bahan alami seperti soda kue, garam epsom, lemon, dan tetes minyak esensial lavender.

Dalam resep Detox Kaki ala dr Zaidul Akbar, soda kue berperan dalam menyeimbangkan pH tubuh.

Soda kue, atau baking soda, memiliki sifat alkalis yang membantu mengembalikan keseimbangan pH tubuh yang optimal.

Di samping itu, garam epsom juga dimasukkan sebagai bahan yang membantu mengurangi pembengkakan pada kaki.

Garam epsom, atau magnesium sulfat, dikenal dapat meredakan peradangan dan mengurangi ketegangan pada kaki.

Lemon adalah bahan lain yang terkandung dalam resep ini. Lemon memiliki sifat detoksifikasi yang kuat dan membantu membersihkan tubuh dari racun. Selain itu, kaya akan vitamin C yang dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Terkahir, tetes minyak esensial lavender ditambahkan untuk memberikan efek relaksasi dan menenangkan pada kaki.

BACA JUGA:Ternyata Sering Minum Air Dingin Berbahaya Bagi Tubuh, dr Zaidul Akbar: Stop dari Sekarang

BACA JUGA:Efektik Sembuhkan Sakit Pinggang dan Nyeri Sendi, dr Zaidul Akbar Bagikan Resep Gunakan 2 Bahan Dapur Ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: