Kementerian PUPR Bangun Rusun untuk MBR

Kementerian PUPR  Bangun Rusun untuk MBR

\"proyek\"

CURUP, Bengkulu Ekspress - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kemen PUPR) akan melakukan pembangunan Rumah Rusun di Kabupaten Rejang Lebong. Rusun tersebut nantinya akan diperuntukkan untuk Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) yang ada di Kabupaten Rejang Lebong.

Pembanguan Rusun sendiri akan dilaksanakan di Desa Air Meles Atas Kecamatan Selupu Rejang, tepatnya di belakang Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Rejang Lebong. Dimana proses pembangunannya sendiri akan dilaksanakan hari ini dengan peletakan batu pertama oleh Bupati Rejang Lebong.

\"Rusun yang pembangunannya akan kita mulai besok (hari ini) akan kita peruntukkan untuk masyarakat berpenghasilan rendah yang ada di Rejang Lebong ini,\" sampai Bupati Rejang Lebong, DR H A Hijazi SH MSi, Senin (23/4) kemarin.

Dijelaskan bupati, pembangunan Rusun tersebut dilakukan oleh Kementerian PUPR. Kemudian setelah selesai dilakukan pembangunan maka pengelolaannya akan diserahkan kepada Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong untuk mengelolannya.

\"Rusun yang akan dibangun ini yaitu Rusun 2 tingkat untuk 48 Kepala Keluarga dari keluarga berpenghasilan rendah,\" papar bupati.

Dijelaskan bupati, mereka yang akan menempati Rusun tersebut adalah mereka yang benar-benar masyarakat berpenghasilan rendah yang memang belum memiliki rumah dan saat ini mereka yanga akan menempati Rusun tersebut sudah mulai didata.

\"Pembangunannya akan kita lanjutkan lagi tahun depan, sehingga akan semakin banyak masyarakat kita yang terbantu.

Mereka yang akan menempati Rusun tersebut nantinya akan dikenakan biaya sewa pakai. Hanya saja biaya tersebut menurut bupati tidak mahal dan mampu untuk dibayar masyarakat Rejang Lebong.

Selain itu, menurut bupati, Rusun tersebut nanti juga akan langsung dilengkapi dengan sejumlah fasilitas pendukung lainnya mulai dari perlengkapan tidur, lemari dan sejumlah perlengkapan rumah tangga lainnya.

\"Jadi mereka yang menempati Rusun ini nanti cukup membawa badan dan tas saja, karena seluruh perlengkapannya sudah ada,\" tutup bupati.(251)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: