Vixion VS Pick Up, Pelajar Tewas

Vixion VS Pick Up, Pelajar Tewas

BUNGA MAS, BENGKULU EKSPRESS – Kecelakaan lalu lintas dengan korban tewas kembali terjadi di jalan raya di Bengkulu Selatan (BS). Kali ini korbannya, Maykel Alka Robet (16) pelajar salah satu SMA sederajat di BENGKULU SELATAN.

Korban tewas setelah sepeda motor kesayanganya Yamaha Vixion BD 5909 BV bertabrakan dengan mobil Daihatsu Grand Max Pick Up BD 9465 BC yang dikemudikan Haipurnawan (43) warga Desa Muara Tiga Ilir, Kedurang.

Akibat kecelakaan maut tersebut, pemuda yang tinggal di Desa Gindo Suli, Bunga Mas ini sempat dilarikan ke rumah sakit umum daerah hasanuddin damrah Manna BS, kemudian dirujuk ke Rumah Sakit M Yunus Bengkulu.

Hanya saja, dalam perjalanan menuju Kota Bengkulu, korban menghembuskan napasnya yang terakhir. Jenazah korban sudah dikebumikan kemarin siang di tempat pemakaman umum (tpu) desa setempat.

Pantauan BE di lapangan, kejadian laka lantas yang menelan korban jiwa tersebut, Selasa (27/2) sekitar pukul 17.35 WIB di jalan lintas Desa Gindo Suli, Bunga Mas.

Adapun kronologis kejadian berawal, saat itu korban berjalan dengan menggunakan sepeda motornya dari Desa Gindo Suli melintasi jalan Lingkungan desa tersebut.

Lalu dari arah berlawanan, datang mobil Pick Up yang dikemudikan Haipurnawan. Saat itu mobil tersebut bermuatan dua penumpang yakni Noefal Akbar (21) anak Haipurnawan dan Bita (22) warga Desa Rantau Sialang, Kedurang.

Saat melintas, diduga sepeda motor yang dikemudikan korban dengan kecepatan tinggi, sedangkan kondisi jalan sempit dan hanya dengan lebar sekitar 2 meter.

Melihat ada mobil dari arah berlawanan, diduga korban kaget, sedangkan kondisi laju sepeda motor agak kencang, lalu sepeda motor korban terjatuh. Kemudian terpental menghantam mobil bagian ban depan sebelah kanan.

Sedangkan korban yang saat itu diduga tidak memakai helm terhempas ke badan jalan. Akibat kecelakaan tersebut korban mengalami luka patah tulang betis sebelah kiri, luka robek pada paha kanan, juga mengalami luka lecet pada dagu.

Sedangkan sopir mobil Pick Up dan dua penumpangnya tidak mengalami luka. Melihat korban terjatuh, warga yang mengetahui kejadian tersebut langsung memberikan pertolongan dengan membawanya ke rumah sakit Hasanuddin damrah. Melihat kondisi korban mengkhawatirkan, korban dirujuk ke rumah sakit M Yunus Bengkulu. Hanya saja upaya menyelamatkan nyawa korban belum berakhir, sebab dalam perjalanan korban menghembuskan napasnya yang terakhir. Setelah itu korban dibawa pulang ke rumah duka.

Kapolres BS, AKBP Ordiva SIK melalui Kasat Lantas, AKP I Made Indra Wijaya SH membenarkan adanya laka lantas dengan korban tewas tersebut. Dengan kejadian itu, dirinya mengimbau warga agar berhati-hati yang mengendarai kendaraan.

“ Kedua kendaraan sudah kami amankan untuk proses lebih lanjut, untuk sopir Pick Up masih kami mintai keterangan sedangkan jenasah korban sudah dikebumikan tadi siang (kemarin red),” ujar I Made Indra Wijaya. (369)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: