Perjuangkan Dana Darurat
Komisi III DPRD BS Kunker ke BNPB Pusat
KOTA MANNA, Bengkulu Ekspress - Dalam rangka mengatasi permasalahan bencana alam di Bengkulu Selatan (BS), Komisi 3 DPRD BS melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Pusat. Diharapkan dari kunker tersebut, BS mendapat kucuran dana darurat dari BNPB.
“ Minggu lalu, kami kunker ke BNPB, kami hanya meminta perhatian dari BNPB agar mengucurkan dana darurat ke Bengkulu Selatan,” kata ketua Komisi 3 DPRD BS, Drs Gunadi Yunir MM.
Gunadi mengatakan, dari kunker tersebut, diketahui saat ini pihak BNPB sedang menyusun rencana realisasi anggaran 2018. Sehingga pada kunker kk\\e BNPB itu, dirinya meminta agar BNPB menganggarkan dana darurat untuk penanggulangan bencana di BS. “Saat ini BNPB sedang menyusun rencana anggaran, semoga dengan adanya kehadiran kami ke BNPB, tahun ini ada kucuran dana darurat ke BS,” harapnya.
Gunadi menjelaskan, saat ini BS sangat mengharapkan adanya kucuran dana dari pemerintah pusat. Pasalnya anggaran daerah sangat minim. Terlebih lagi saat ini banyak titik-titik yang rawan akibat bencana alam. Dirinya memastikan akibat bencana alam, ada 5 titik yang memerlukan penanganan segera.
Bahkan pihak BNPB sebelumnya sudah mengeceknya yakni Jembatan Muara Danau Seginim, dua jembatan di Desa Padang Nibung Bunga Mas yang rusak dihantam banjir. Pengaman dinding jembatan di Desa Pagar Gading Pino Raya. Dan Bendungan Air Nelengau di Desa Ganjuh Pino.
“Usulan sudah kami sampaikan, Semoga tahun ini infrastruktur yang rusak akibat bencana alam segera diperbaiki, sebab infrastruktur ini sangat diharapkan masyarakat,” demikian Politis PPP BS ini. (369)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: