Hadeh! DJ Una Menikah, Netizen Fokus ke Perut

Hadeh! DJ Una Menikah, Netizen Fokus ke Perut

jpnn.com - DJ Una tengah berbahagia. Dia kini sudah berstatus istri dari Irsan Ramadan, yang juga berprofesi sebagai DJ. Keduanya menggelar akad nikah dan resepsi pada Minggu (9/7) di Plataran Dharmawangsa, Jakarta Selatan.

Kebahagiaan itu terlihat pada foto yang diunggah akun gosip @lambe_turah. Keduanya terlihat memamerkan buku nikah dan cincin kawin. Pada foto lainnya, terlihat DJ Una dan suami tengah menjalani proses sungkeman.

“Alhamdulillah Tsah. Happy wedding ya Mbak DJ. Semoga samawa. Nitip dong bikinin ponakan yang unyu-unyu emesh emesh. Pengen towel towel pipi papahnya. Mblo mblo kamu kapan disahkannya mblo? Gak pengen?,” tulis @lambe_turah sebagai keterangan foto yang diunggah.

Beragam komentar pun bermunculan. Namun, netizen malah memperhatikan kondisi perut pemilik nama lengkap Putri Una Thamrin itu.

Mereka menduga DJ cantik itu tengah hamil. “Perutnya kayak nonjol gak sih? Atau efek kembenya aja?,” celetuk @firlyrahmadhani13.

“Lagi isi kayaknya. Kok bagian perutnya agak gede yaa. Maafkan IJK yang suuzon,” sambung @sofhie_3007. “Perut perut,” lanjut @rieynaza. “Perutnya DJ Una Endut ya LOL,” kata @dearthapearce.

“Dj Una kaya sudah hami. Merekah gitu badannya,” tulis @astuti_rya. “Una perutnya nduuuuud ya,” tambah @isa.alia. “Kalau buncit duluan juga masih mending sih daripada jadi lesbong (lesbian),” lanjut @dewii.novianti.

“Fokus ke perut dan pinggang, semoga saya yang salah. Pas diundang di Net Tv juga udah kelihatan beda,” ujar @itnaysetiawan. “Perutnya ndut deh,” lanjut @ratih13dewimala. “Iya benar peyutnya imuttt x aja efek kebayanya,” tukas @untorowatisanjaya. (mg7/jpnn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: