Simak! Ini Gejala Terganggunya Fungsi Ginjal

Simak! Ini Gejala Terganggunya Fungsi Ginjal

\"Perut\"jpnn.com - SEBAGAI organ filter kotoran dalam darah, ginjal berfungsi menyeimbangkan cairan dalam tubuh, membentuk urine dan membantu fungsi organ tubuh lainnya.

Ketika fungsinya terganggu, rasa lelah dan lemah akibat kurangnya pasokan darah bersih yang mengalir dalam tubuh menjadi tak terhindarkan.

Jika sudah parah kejang-kejang dan kematian pun menjadi konsekuensinya.

Sebab itu, menyadari ada yang salah dengan ginjal Anda, khususnya ditahap awal, menjadi sangat penting untuk disadari.

Sayangnya tidak banyak orang mengetahui akan hal ini.

Adapun gejalanya seperti:

1. Pembengkakan di wajah, tangan dan kaki

2. Sering buang air kecil, warna urine berubah dan berbusa

3. Ruam pada kulit

4. Mudah Kelelahan

5. Nafas pendek

6. Rasa besi pada mulut

7. Rasa sakit pada area terdampak

8. Sulit berkonsentrasi dan pusing-pusing

9. Kulit gatal

10. Mudah kedinginan

11. Keram kaki

Lalu apa solusi terbaik untuk mengatasi kondisi ini? Berikut seperti diambil dari Fit Hacker:

1. Temui dokter untuk memastikan apakah Anda benar terkena gangguan ginjal. Siapa tahu ada sebab lain di luar masalah ini.

2. Ganti pola makan dengan mengkonsumsi sayuran, buah, susus low-fat, dan terbebas dari makanan yang mengandung lemak jenuh dan manis.

3. Kontrol gula darah untuk memperlambat perkembangan penyakit ini.

4. Berhentilah merokok

5. Hindari konsumsi obat yang mengandung ibuprofen, nedprexen, acetaminophen

(ruf/fajar/jpnn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: