Bengkulu Rawan Bencana, Potensi Bencana Banyak di Pemukiman Penduduk

Bengkulu Rawan Bencana, Potensi Bencana Banyak di Pemukiman Penduduk

BENGKULU, BE - Potensi bencana alam di Provinsi Bengkulu sangat mengkhawatirkan. Dari data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Bengkulu, ada puluhan kecamatan atau ratusan desa yang tersebar di 9 kabupaten dan 1 kota rawan bencana alam, baik tanah longsor, banjir bandang, dan banjir biasa.

Potensi bencana alam longsor tersebar di 88 kecamatan di 9 kabupaten, banjir bandang ada di 106 kecamatan dalam 9 kabupaten. Sementara banjir biasa hanya di 4 kabupaten dan Kota Bengkulu. Namuan semuanya berstatus bahaya dengan kelas tinggi (lihat grafis).

Berdasarkan data BPBD, potensi bencana longsor tertinggi di Kabupaten Bengkulu Utara (BU), khususnya di Kecamatan Padang Jaya. Jika terjadi longsor, potensi penduduk terpapar lebih 13 ribu jiwa. Begitu juga Kota Arga Makmur, penduduk terpapar mencapai 8 ribu jiwa, kemudian di Napal Putih, bisa mencapai 7,642 jiwa.

Sedangkan untuk banjir bandang, potensi bencana yang bisa merenggut korban jiwa berada di Kecamatan Seginim dan Kecamatan Kedurang Kabupaten Bengkulu Selatan (BS), yang korbannya bisa mencapai 5 ribu lebih jika bencana terjadi.

Kemudian di Bengkulu Utara yakni kawasan Lais, Arga Makmur, Hulu Palik, Ketahun, dan Putri Hijau. Sedangkan di Kaur yakni Kecamatan Muara Sahung, Kinal, dan Maje. Khusus Seluma berada di wilayah SAM, SA, Talo, Ilir Talo, Sukaraja, dan Lubuk Sandi.

Kemudian Mukomuko, meliputi wilayah Pondok Suguh, XIV Koto, Ipuh, Teramang Jaya, Penarik, Selagan Raya, dan Kota Mukomuko.

Khusus di Lebong, ada wilayah Lebong Selatan, Bingin Kuning, Lebong Sakti, Amen, dan Uram Jaya. Sementara Kepahiang, yang rawan korban jiwa meliputi Kota Kepahiang mencapai 6 ribu jiwa bisa terpapar banjir, dan Ujan Mas.

Untuk Bengkulu Tengah, ada Talang Empat, Karang Tinggi, Taba Penanjung, dan Pondok Kelapa. Kemudian Kota Bengkulu ada Sungai Serut dan Muara Bangka Hulu.

Kepala Pelaksana Harian BPBD Provinsi Bengkulu, Dr Soemarno MPd mengatakan, hampir semua daerah di Provinsi Bengkulu itu rawan bencana, namun mereka membuat klasifikasi berdasarkan jumlah penduduk yang terpapar jika bencana terjadi.

Data ini juga, kata dia, masih akan berlaku sampai tahun 2020 mendatang, jika belum dilakukan penanggulangan secara keseluruhan.

Sebab itu mereka akan terus berupaya untuk mengantisipasi bencana tersebut. \"Penanggulangan bencana akan terus kita lakukan secara berkala,\" terang Soemarno kepada BE, kemarin (9/5).

Lanjutnya, pada titik-titik rawan bencana itu, tim BPBD akan terus siaga. Terlebih pada musim penghujan, potensi rawan bancana bisa saja terjadi setiap saat. \"Tim BPBD, baik dari provinsi dan kabupaten/kota terus kita siagakan,\" ujarnya.

Terkait bencana alam di Kabupaten Lebong, BPBD Provinsi telah memberikan bantuan berupa kebutuhan pangan untuk korban. Termasuk melakukan evakuasi juga telah dilakukan, bersama-sama dengan tim dari Pemda Kabupaten Lebong.

\"Harta benda korban bencana alam, juga kita evakuasi. Pembangunan dapur umum secara swadaya juga dilakukan,\" beber Soemarno.

Pembersihan badan jalan dan pembuangan matrial tanah longsor dilakukan terus menerus. Mengingat setiap kalai turun hujan, longsor susulan terus kembali terjadi di beberpa titik di kawasan Kabupaten Lebong.

\"Masyarakat juga kita minta untuk pindah dari lokasi rawan bencana. Agar korban jiwa tidak terjadi,\" ungkapnya.

Untuk kerugian dan kebutuhan pengan korban bencana alam sendiri, BPBD Provinsi Bengkulu mengusulakan kepada BPBD Pusat. Sementara kebutuhan mendesak, dapat dipenuhi melalui dana darurat kabupaten dan dana siaga Dinas PU Kabupaten.

\"Sekarang kita masih melakukan kajian, untuk pemulihan pasca banjir dan tanah longsor. Kita berharap masyarakat dapat mencari lokasi aman bencana, ketika cuaca sudah mulai ekstrim. Sebab bencana susulan masih memungkinkan akan terjadi,\" tutup Soemarno. (151)

WILAYAH JUMLAH KECAMATAN KELAS BAHAYA Bengkulu Selatan 6 Tinggi Rejang Lebong 7 Tinggi Bengkulu Utara 14 Tinggi Kaur 15 Tinggi Seluma 7 Tinggi Mukomuko 10 Tinggi Lebong 13 Tinggi Kepahiang 8 Tinggi Bengkulu Tengah 8 Tinggi

POTENSI BENCANA BANJIR BANDANG WILAYAH JUMLAH KECAMATAN KELAS BAHAYA Bengkulu Selatan 11 Tinggi Rejang Lebong 7 Tinggi Bengkulu Utara 15 Tinggi Kaur 15 Tinggi Seluma 13 Tinggi Mukomuko 14 Tinggi Lebong 10 Tinggi Kepahiang 7 Tinggi Bengkulu Tengah 11 Tinggi Kota Bengkulu 3 Tinggi

POTENSI BANJIR BIASA WILAYAH JUMLAH KECAMATAN KELAS BAHAYA Bengkulu Utara 1 Tinggi Kaur 1 Tinggi Seluma 4 Tinggi Mukomuko 3 Tinggi Kepahiang 1 Tinggi Kota Bengkulu 1 Tinggi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: