Bahaya yang Mengintai Pada Kentang Goreng

Bahaya yang Mengintai Pada Kentang Goreng

\"Kentangjpnn.com - Bila Anda termasuk orang yang masih menganggap kentang goreng adalah makanan sehat hanya karena dibuat dari kentang asli, coba pikirkan lagi.

Selama ini kentang goreng memiliki reputasi buruk dalam kesehatan.

Meski kentang goreng tergolong makanan yang mudah didapatkan, murah dan cocok dijadikan sebagai cemilan, sebaiknya Anda jangan mengonsumsi makanan ini terlalu sering.

Britain’s Food Standards Agency mulai mendesak orang untuk meminimalkan eksposur akrilamida, kontaminan yang dihasilkan dalam makanan tertentu ketika digoreng, dipanggang atau dimasak pada suhu tinggi, yakni di atas suhu 120 derajat Celcius.

\"Penelitian kami menunjukkan bahwa mayoritas orang tidak menyadari bahwa akrilamida ada pada kentang goreng,\" kata peneliti Steve Wearne, seperti dilansir laman Today, Senin (6/3).

Akrilamida dianggap sebagai karsinogen berdasarkan penelitian hewan.

Bahan kimia akrilamida biasanya ditemukan terutama dalam makanan yang dimasak pada suhu tinggi, biasanya terdapat pada produk biji-bijian, menurut AS Food and Drug Administration.

The British agency juga menemukan konsentrasi tertinggi akrilamida pada makanan ringan seperti kentang, khususnya kentang goreng dan sereal.

Penelitian juga menunjukkan keripik kentang juga memiliki tingkat lebih tinggi dari akrilamida dibandingkan makanan lainnya.

Memasak kentang hingga berwarna kuning keemasan dan bukan warna coklat akan membantu mengurangi pembentukan akrilamida.(fny/jpnn)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: