Gerindra Buka Pendaftaran Caleg

Gerindra Buka Pendaftaran Caleg

\"Ketua TAIS, BE-Pengurus DPC Partai Gerindra Kabupaten Seluma sejak kemarin (21/1) mulai membuka pendaftaran calon anggota legislatif (caleg). Dikatakan Ketua Partai Gerindra Seluma, Harozi Amd, pendaftaran tersebut dibuka luas untuk masyarakat Seluma dan kader partai.

“Kita membuka kesempatan kepada masyarakat untuk menjadi caleg DPRD Kabupaten Seluma. Pendaftaran dibuka secara resmi mulai pada 21 Januari  sampai 28 Februari 2013,” katanya di Sekretariat Gerindra Kabupaten Seluma, kemarin.

Dikatakannya, bagi pendaftar caleg diberi sejumlah persyaratan. Diantaranya bersedia menjadi anggota Partai Gerindra dan menerima AD/ART partai, bersedia mengikuti pendidikan dan pelatihan (Diklat) caleg, mengisi formulir pendaftaran yang disediakan. Syarat lain yang mesti dipenuhi sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan partainya.

”Kita menargetkan sedikitnya 4 kursi di DPRD Seluma dari Gerindra pada pemilu 2014 nanti. Karena itu kita membuka kesempatan ini dengan proses pendaftaran,” katanya.

Lebih lanjut, Harozi menegaskan dirinya sendiri sebagai pimpinan partai di Seluma akan turun mencalon pada pemilu mendatang. Direncanakannya, ia akan bersaing dengan politisi di daerah pemilihan (Dapil) 1 Seluma, meliputi Kecamatan Seluma, Seluma Selatan, Selum Barat, Seluma Utara dan Seluma Timur. (333)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: