Realisasi Jalan Hotmix
ULOK KUPAI, BE- Sebagai kecamatan baru yang akan diresmikan pemerintah daerah, pembangunan di Ulok Kupai mengalami peningkatan yang signifikan untuk kemajuan daerah. Menjelang peresmian kecamatan, realisasi jalan hotmik hasil kesepakatan perusahaan dengan pemerintah daerah diwujudkan.
Jalan sepanjang 3,4 KM itu mulai dibangun PT IRSA di Desa Bukit Berlian.\"Realisasi MoU itu memang dilaksanakan bertepatan waktunya menjelang peresmian Ulok Kupai beberapa hari lagi,\" ungkap Ketua Badan Kerjasama Antar Desa (BKAD) Napal Putih Jamhari As Jamal.
Selaku Ketua BKAD, Zamhari berharap kepada seluruh desa di wilayah Napal Putih, untuk bisa memberi dukungan positif atas kelahiran Kecamatan Ulok Kupai. \"Mari kita sambut kelahiran Ulok Kupai dengan positif, sebab lahirnya sebagai kecamatan baru bisa menunjukkan pengaruhnya dikemudian hari, untuk kesejahteraan masyarakat,\' harap Jamhari. (919)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: