Kantor Perwakilan Terendam 2 meter

Kantor Perwakilan   Terendam 2 meter

BENGKULU, BE - Kantor Perwakilan Provinsi  Bengkulu di Jalan Utan Kayu Raya No. 99, Jakarta Timur, ikut  terendam banjir.   Di lantai basemen, air menggenang hingga  2 meter, berasal dari bawah tanah yang  merembes dari tanah.  Akibatnya, banyak arsip-arsip ikut terendam sehingga menyebabkan petugas setempat harus bekerja keras menyelamatkan barang-barang milik Kantor Perwakilan Provinsi Bengkulu.

\"Iya lantai basemen terendam lebih 2 meter,\" kata Kepala Kantor Perwakilan  Riza Mardiansyah,  kemarin.  Namun Riza mengatakan, kamar-kamar pada kantor perwakilan tersebut tidak tergenang air. Sehingga masih bisa ditempati tamu-tamu yang ingin menginap di kantor perwakilan tersebut. \"Masih bisa menerima tamu, karena air hanya masuk ke lantai baseman saja,\" katanya.

Akibat kondisi tersebut, ia akan menyampaikan kepada DPRD Provinsi agar memberikan anggaran untuk rehab lantai baseman, sehingga dapat menahan rembesan air.  Saat ini, pihaknya terus menunggu kantor perwakilan tersebut, untuk berjaga-jaga jika kondisi banjir semakin parah.

\"Karena banjir bisa datang secara tiba-tiba, kita siaga di sini (kantor) untuk menyelamatkan arsip-arsip,\" katanya. (100)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: