Bayar Pajak Kendaraan Kini Lebih Mudah

Bayar Pajak Kendaraan Kini Lebih Mudah

Cukup Melalui e-Samsat Bank Bengkulu

BENGKULU, BE – Pembayaran pajak kendaraan bermotor di Provinsi Bengkulu kini lebih mudah. Sebabnya, launching sekaligus penandatanganan nota kesepahaman bersama tentang layanan e-Samsat Bank Bengkulu antara Bank Bengkulu dengan PT Jasa Raharja, Ditlantas Polda, dan Dispenda sudah diselenggarakan di Aula Bappeda Pemprov Bengkulu, Rabu (14/12).

E-Samsat Bank Bengkulu berguna untuk mempermudah wajib pajak (WP) untuk melaksanakan kewajibannya membayar pajak kendaraan bermotor melalui sistem perbankan online Bank Bengkulu sekaligus dapat mengurangi kontak langsung antara WP dengan petugas samsat sehingga praktik percaloan dan pungli dapat dihindari dan pihak-pihak terkait juga akan mendapatkan penerimaan dan laporan serta secara real time.

Direktur Utama Bank Bengkulu, H Agus Salim SE ME mengatakan, ini adalah wujud kepedulian kita untuk memberikan pelayanan terbaik terhadap masyarakat dengan menciptakan sistem layanan e-Samsat Bank Bengkulu, maka bayar pajak kendaraan akan lebih mudah.

\"Dengan layanan e-Samsat Bank Bengkulu bayar pajak kendaraanpun terasa aman dan nyaman maupun kapan saja dan di mana saja,\" ujarnya.

Ia menambahkan, Bank Bengkulu akan terus melakukan pembenahan kesemua aspek, termasuk jumlah mesin ATM yang tersebar di seluruh penjuru Bumi Rafflesia.

\"Saat ini Bank Bengkulu mempunyai 50 ATM dan tahun depan (2017) kita akan tambah lagi jumlah ATM-nya. Jumlah tersebut akan terus kita tingkatkan lagi pada tahun-tahun mendatang,” ungkap Agusalim.

Sementara itu, Gubernur Bengkulu, Gubernur Provinsi Bengkulu Dr Ridwan Mukti MH, sangat mengapresiasi program layanan e-Samat Bank Bengkulu ini. \"Saya sangat mengapresiasi program layanan e-Samsat Bank Bengkulu ini dan saya mengucapkan terima kasih kepada Bank Bengkulu karena selalu berupaya dan berbenah untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,\" ungkap Gubernur Provinsi Bengkulu Ridwan Mukti.

Sementara itu, bagi masyarakat yang ingin membayar pajak kendaraan bermotor wajib memiliki rekening Bank Bengkulu yang berlaku di semua gerai Bank Bengkulu. Kemudian cukup mengirim SMS dengan menuliskan esamsatbkl#Nomor Polisi Kendaraan, kirim ke nomor call center 0811-732-1811.

Masyarakat akan mendapatkan SMS balasan jumlah tagihan yang harus dibayarkan, dengan nomor kode bayar 10 angka yang menjadi kunci saat melakukan pembayaran via ATM Bank Bengkulu.

Sistem Elektronik Perizinan Menyusul

Sementara itu, Gubernur Bengkulu, Dr H Ridwan Mukti MH mengatakan, sistem elektronik ini bukan hanya untuk pembayaran pajak kendaraan bermotor, tetapi juga untuk proses Pengurusan Izin Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP).

Ridwan Mukti MH mengatakanm sistem ini nanti juga akan mempermudah investor untuk mengurus perizinan ketika berinvestasi di Provinsi Bengkulu. \"Kita minta Bulan Februari 2017 sistem ini sudah bisa diterapkan,\" terang Ridwan Mukti.

Penerapan sistem elektronik perizinan itu dilakukan, mengingat semua perizinan di kabupaten kota telah menjadi satu di provinsi. Tak hanya untuk perizinan investasi, semua yang berkaitan dengan perizinan di satuan kerja perangkat daerah (SKPD) juga ditergetkan akan menjadi satu. Sehingga tidak ada lagi, masyarakat mengurus perizinan di SKPD.

\"Mulai dari sekarang sistem ini dapat dipersiapkan,\" tambahnya.

Ditambahkan gubernur, sejauh ini Pemprov telah menjalankan rencana aksi dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Baik sistem e-planning, e-budgeting hingga penerapan tambahan penghasilan pegawai (TPP). Dengan begitu akan menyempitkan gerak pegawai untuk melakukan aksi memperkaya diri sendiri maupun pungutan liar (pungli) kepada masyarakat.

Tak hanya itu, gubernur juga memperingatkan kepada semua pejabat terkhusus pegawai yang langsung bersentuhan dengan pelayanan publik, untuk tetap konsisten melayani masyarakat dengan tidak melakukan pungli. Jangan sampai tertangkap tangan, maka pihak penegak hukum termasuk KPK akan langsung memberikan tindakan.

Samsat Gendong Dirancang

Sementara itu untuk pengutan e-samsat, Pemprov juga berencana akan mengembangkan inovasi e-samsat dengan program Samsat Gendong (Samdong). Dimana Samdong ini nantinya akan melakukan jemput bola dan proses tanpa lama, bagi masyarakat yang ingin melakukan perpanjangan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK).

\"Kalau ini nanti diterapkan bersama Polda Bengkulu,\" ungkap RM.

Pelayanan publik berbasis IT akan terus dikembangkan dan diaplikasikan di Bengkulu. Hal ini sebagai komitmen pemerintah melakukan pembenahan layanan publik. Menurut gubernur, kerjasama Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) bersama Dirlantas Polda Bengkulu dan PT Jasa Raharja melalui Bank Bengkulu saat ini, merupakan tindaklanjut dari komitmen melaksanakan rencana aksi dari koordinasi dan supervisi pencegahan korupsi. Dirinya juga mengapresiasi Bank Bengkulu yang diniai terus melakukan innovasi.

\"Peningkatan seperti harus terus dilakukan kepada semua kompenen penyelenggaran pelayanan publik,\" terangnya.

Tak hanya itu, program e-samsat juga diminta dapat disinkronisasi bersama program Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Layanan Keuangan Tanpa Kantor (Laku Pandai) oleh Bank Bengkulu. Dengan begitu, program e-samsat nanti akan dapat benar-besar menjadi program satu kesatuan yang berefek kepada semua layanan. Hal itu dilakukan, tidak lain untuk mendongkrak Pendapat Asli Daerah (PAD) melalui sektor pajak dan ekonomi masyarakat.

\"Jika program ini benar-benar dapat diwujudkan, maka inovasi e-samsat akan menjadi program terbaik se-Indonesai,\" ujarnya.

e-Tilang Juga Diterapkan

Sementara itu, Polda Bengkulu juga akan meluncurkan inovasi e-tilang atau pembayaran tilang elektronik, ketika masyarakat mendapatkan sanksi tilang oleh kepolisian. Program ini nanti direncanakan akan diterapkan pada tahun 2017 mendatang.

\"Kalau nanti kena tilang, bisa bayar langsung dan akan menghindari pembayaran tilang ditempat melalui tekanan polisi,\" ungkap Kapolda Bengkulu, Brigjen Pol Yovianes Mahar.

Dijelaskannya, penerapan sistem elektronik ini sangat tepat sekali. Dimana seperti e-samsat, e-tilang dan samdong ini sebagai bentuk tanggung jawab pelayanan publik kepada negara. Karena disamping memudahkan masyarakat, prosesnya juga akan lebih sederhana, cepat, akurat, aman, akuntabel, informatif dan nyaman dilakukan.

\"Semua proses dapat semakin mudah. Karena masyarakat tidak perlu antri untuk memproses kewajiban pajak dan administrasi kendaraan,\" bebernya.

Launching e-Samsat yang juga dihadiri juga oleh Supervisi & Pencegahan Korupsi KPK Propinsi Bengkulu, Adlinsyah Nasution; Kepala Cabang Bengkulu PT Jasa Raharja, A M Tawil; Plt Kepala Dispenda Propinsi Bengkulu, Heru Susanto; Kepala Bank Indonesia Bengkulu, Endang Kurnia Saputra; Pimpinan OJK Bengkulu, Yan Syafri; Danrem 041/Gamas Bengkulu, Kolonel Inf Andi Muhammad; Wakil Bupati Kepahiang, Netti Herawati SSos, serta undangan lainnya.(Cik13/151)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: